Keuntungan berikutnya yang bisa kamu peroleh dari mengikuti job fair adalah kesempatan melakukan wawancara langsung atau walk in interview.
Beberapa perusahaan yang hadir biasanya mengadakan perekrutan dan wawancara langsung kepada para pelamar.
Maka jika kamu sudah punya perusahaan incaran dan kebetulan mereka ikut Mega Career Expo, kunjungi stannya.
Itu tadi beberapa keuntungan yang bisa kamu dapatkan dari mengikuti job fair.
Sebelum berangkat ke job fair, pastikan kamu sudah memperbaiki dan memperbarui informasi di CV.
Kemudian siapkan beberapa salinan dari sertifikat pelatihan atau pengalaman terkait skill untuk posisi yang kamu lamar.
Mudah-mudahan dengan begitu kesempatanmu diterima lowongan kerja semakin besar.
Semoga informasi di atas bermanfaat, Kawan Puan.
Baca Juga: Cara Mengirim Pesan Follow Up Wawancara Lowongan Kerja yang Benar
(*)