Apabila api sedikit besar, padamkan menggunakan alat pemadam api.
Jika tidak memilikinya, kamu bisa menggunakan karung goni atau handuk basah untuk memadamkannya.
Caranya cukup dengan meletakkan karung atau handuk basah ke atas percikan api.
4. Hubungi Pertugas Pemadam Kebakaran Setempat
Kalau kamu merasa kewalahan memadamkan api karena semakin membesar, hubungi petugas pemadam kebakaran.
Seandainya kamu tidak tahu nomor petugas kebakaran setempat, kamu dapat menghubungi pusat bantuan di 113.
Sebagai langkah antisipasi, sebaiknya Kawan Puan mulai menyimpan nomor-nomor darurat seperti kontak pemadam kebakaran setempat.
Kiranya, itulah tadi bagaimana cara mengatasi jika terjadi kebakaran karena korsleting listrik di rumah.
Mudah-mudahan informasi tersebut bermanfaat, ya.
Baca Juga: 5 Cara Usir Ular Masuk Rumah, Salah Satunya Minta Bantuan Damkar
(*)