The Unstoppable Family, Dokter Ungkap Peran Penting Keluarga Harmonis

Maharani Kusuma Daruwati - Rabu, 12 Juli 2023
The Unstoppable Family, ajak keluarga Indonesia lebih aktif.
The Unstoppable Family, ajak keluarga Indonesia lebih aktif. Dok. Betadine

Dokter ahli, dr. Gia Pratama mengatakan, peran keluarga sangat penting dalam membentuk lingkungan keluarga yang harmonis, penuh kasih sayang, dan pengertian. Keluarga merupakan lingkungan paparan pertama dan tersering bagi anak-anak.

"Pembentukan karakter dan proses tumbuh kembang pertama kali juga dimulai dari sini. Kondisi yang optimal di rumah, pemenuhan nutrisi yang cukup, dan interaksi antar orang tua maupun dengan anak sangat mempengaruhi perkembangan dan perilaku anak.

"Orang tua bertanggung jawab untuk menyediakan lingkungan yang aman, memantau aktivitas anak, membantu mengembangkan emosi sosial dan kognitif, serta menyediakan arahan dan panduan dalam kehidupan sehari-hari,” jelas dr. Gia.

Dr Gia menambahkan, salah satu aktivitas mudah yang dapat dilakukan bersama adalah bermain bersama. Tentu saja ketika bermain, orang tua wajib memastikan lingkungan maupun peralatan yang digunakan untuk bermain tetap aman.

Meskipun aktivitas dilakukan di rumah, faktanya, berdasarkan riset kesehatan dasar menemukan bahwa 44,7% kecelakaan terjadi di rumah dan 31,4% kecelakaan terjadi di jalan.

"Oleh karenanya, orang tua wajib menyediakan produk antiseptic khususnya yang mengandung Povidone Iodine yang mampu membunuh kuman penyebab infeksi, di rumah maupun dibawa kemana saja dalam aktivitas bersama keluarga.

"Selain menjaga keselamatan dan kesehatan anak-anak, orang tua juga harus menjaga kesehatannya juga dengan senantiasa memperhatikan personal hygiene," tambahnya.

Head of Marketing PT Mundipharma Healthcare Indonesia, Anastasia Damayanti menyampaikan, dalam rangka Hari Keluarga Nasional tanggal 29 Juni lalu dan menyambut Hari Anak Nasional 23 Juli 2023, Betadine kembali ingin menginspirasi keluarga Indonesia untuk melakukan aktivitas bersama anggota keluarganya agar lebih aktif dan menjadi keluarga yang aktif atau The Unstoppable Family.

Baca Juga: 5 Gaya Fashion Caca Tengker, Adik Nagita Slavina yang Viral di TikTok



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja