3 Rekomendasi Drakor Lawas di Viu Lengkap dengan Sinopsis Series

Saras Bening Sumunar - Jumat, 21 Juli 2023
Rekomendasi drakor lawas di Viu lengkap dengan sinopsis series.
Rekomendasi drakor lawas di Viu lengkap dengan sinopsis series. dok. Viu

Parapuan.co - Ini dia rekomendasi drakor lawas di Viu lengkap dengan sinopsis series.

Selain bisa bernostalgia, menonton drakor juga menjadi hiburan tersendiri.

Tak perlu khawatir, berikut ini ada beberapa rekomendasi drakor lawas yang tayang di Viu.

Melansir dari laman Viu, apa saja drama Korea lawas yang masih bisa kamu tonton di layanan streaming satu ini.

Yuk kita simak lengkapnya Kawan Puan!

1. Goblin: The Lonely and Great God

Sinopsis series Goblin: The Lonely and Great God mengisahkan tentang Kim Shin (Gong Yoo), seorang pengawal kerajaan yang mati terhunus pedang samurai miliknya sendiri. Inilah yang membuat Kim Shin hidup kekal hingga ratusan tahun.

Di sisi lain, kehidupan kekal ini membuatnya menderita hingga suatu saat takdir mempertemukan Kim Shin dengan Ji Eun Tak (Kim Go Eun).

Alur cerita rupanya menunjukkan bahwa Kim Shin pernah menyelamatkan Ji Eun Tak saat ibunya hampir keguguran.

Baca Juga: Sinopsis Series Because This is My First Life, Kisah Pernikahan Kontrak Penulis Drama

Sinopsis series Goblin: The Lonely and Great God berlanjut ketika Grim Reaper (Lee Dong Wook) untuk mencari Ji Eun Tak, karena takdirnya melenceng.

Sebuah kejadian membuat ketiganya berada dalam rumah yang sama dan kejadian-kejadian tak biasa di hidup Ji Eun Tak mulai terjadi.

2. The Legend of The Blue Sea

Selanjutnya ada drakor The Legend of The Blue Sea yang dibintangi Jun Ji Hyun dan Lee Min Ho.

Mengusung genre drama fantasi, The Legend of the Blue Sea hadir dengan alur cerita yang unik dan menyenangkan.

Drakor ini berfokus pada kisah Heo Joon Jae (Lee Min Ho) seorang penipu yang bertemu dangen putri duyung bernama Shim Chung (Jun Ji Hyun).

Pertemuan tersebut membuat kehidupan keduanya berjalan beriringan.

Meski begitu, Heo Joon Jae dan Shim Chung juga dihadapkan dengan berbagai kenyataan mengejutkan yang datang dari masa lalu.

Baca Juga: Sinopsis Series Anna, Sukses Antarkan Suzy Jadi Best Actress Blue Dragon Series Awards 2023

3. The Heirs

Dirilis pada tahun 2013 lalu, The Heirs menceritakan tentang sekolompok siswa di SMA ternama.

Jalan cerita The Heirs sendiri diawali dari kisah Kim Tan (Lee Min Ho) seorang pewaris dari keluarga konglomerat yang diasingkan di Amerika.

Di sana, Kim Tan bertemu dengan Cha Eun Sang (Park Shin Hye) yang berusaha mencari kakaknya.

Karena hal ini, Kim Tan jadi menaruh rasa kepedulian pada Cha Eun Sang setelah beberapa kali mereka menghabiskan waktu bersama.

Bahkan sebenarnya ibu Cha Eun Sang bekerja di rumahnya

Namun dari itu semua, Kim Tan akhirnya harus dihadapkan dengan sebuah pilihan.

Ia harus memilih melanjutkan bisnis keluarganya atau cintanya pada Cha Eun Sang.

Kawan Puan itu tadi rekomendasi drakor lawas yang tayang di Viu lengkap dengan sinopsis series.

Jadi, mana yang akan kamu tonton?

Baca Juga: 3 Perempuan Bersatu untuk Balas Dendam! Ini Sinopsis Series Avengers Social Club

(*)

Sumber: viu
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

3 Rekomendasi Drakor Lawas di Viu Lengkap dengan Sinopsis Series