Telinga Keluar Darah? Ternyata 5 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya

Saras Bening Sumunar - Jumat, 21 Juli 2023
Penyebab telinga keluar darah.
Penyebab telinga keluar darah. Freepik

Cedera atau tekanan yang berlebihan pada telinga dapat menyebabkan robeknya gendang telinga, yang kemudian mengakibatkan darah keluar melalui telinga.

Selain darah, kamu mungkin juga mengalami gangguan pendengaran, sensasi penuh di telinga, dan kadang-kadang bahkan rasa pusing.

5. Kanker Telinga

Tumor di dalam telinga atau kanker telinga adalah kondisi serius yang jarang terjadi, tetapi bisa menjadi penyebab keluarnya darah dari telinga.

Tumor yang tumbuh di area ini dapat merusak pembuluh darah atau jaringan lainnya, sehingga menyebabkan pendarahan.

Ketika kamu mengalami telinga mengeluarkan darah, sebaiknya jangan mengabaikannya.

Beberapa tindakan yang perlu kamu pertimbangkan adalah:

- Segera konsultasikan diri ke dokter atau tenaga medis profesional untuk diagnosis yang tepat dan perawatan yang sesuai.

- Hindari memasukkan benda apapun ke dalam saluran telinga, termasuk cotton bud, karena hal ini dapat memperburuk kondisi.

- Jika ada luka terbuka, coba hentikan pendarahan dengan menekan perlahan menggunakan kain bersih, namun hindari menekan terlalu keras agar tidak menyebabkan masalah lebih lanjut.

- Patuhi anjuran dokter dan jalani perawatan dengan disiplin, termasuk mengonsumsi obat-obatan sesuai dosis yang diresepkan.

Baca Juga: Bolehkah Bersihkan Telinga Pakai Cotton Bud? Ini Penjelasan Dokter THT



REKOMENDASI HARI INI

Mengapa Semut Muncul di Rumah Saat Musim Hujan? Ini Cara Mengatasinya