Parapuan.co - Berikut ini sederet berita terpopuler di kanal Lady Boss, Sabtu (29/7/2023).
1. Simak, 5 Cara agar Diterima Lowongan Kerja sebelum Lulus Kuliah
Kawan Puan, diterima lowongan kerja sebelum lulus kuliah bukan sesuatu yang mustahil. Kamu bisa kok memperoleh pekerjaan meski belum lulus dan mendapatkan ijazah pendidikan tinggi.
Yang penting, kamu tahu bagaimana cara mendapatkan pekerjaan sebelum lulus kuliah. Memang bagaimana caranya? Simak cara agar diterima lowongan kerja sebelum lulus kuliah seperti dikutip dari Finansialku berikut ini!
1. Ikut Program Magang di Perusahaan
Bila ada kesempatan magang di perusahaan, jangan ragu untuk ikut mendaftarkan diri. Magang merupakan salah satu cara cepat dapat kerja, bahkan sebelum lulus kuliah.
Tak perlu terlalu pemilih untuk bekerja magang, karena tidak semua perusahaan membuka lowongan semacam ini.
Dengan ikut magang, kamu berkesempatan langsung direkrut oleh perusahaan apabila kinerjamu baik.
Baca Juga: Belajar dari Barbie, Ini Lowongan Kerja Maskulin yang Bisa Dilakukan Perempuan
2. 6 Kebiasaan Hidup Minimalis yang Bisa Menambah Cuan dan Tabungan
Selain frugal living (hidup hemat), gaya hidup minimalis juga jadi tren lifestyle yang belakangan banyak dilakukan di era modern ini.
Gaya hidup minimalis berfokus pada kebiasaan sederhana yang bisa memangkas pengeluaran dan menambah jumlah tabungan.
Bagaimana menerapkannya dan kebiasaan keuangan apa saja yang dapat kita lakukan untuk hidup minimalis? Simak uraiannya di bawah ini sebagaimana mengutip Kompas.com!
1. Bedakan Kebutuhan dengan Keinginan
Pertama-tama, bedakanlah antara apa yang menjadi kebutuhan dengan keinginanmu. Kebutuhan adalah sesuatu yang tidak dapat ditunda dan harus dipenuhi seperti makan, tempat tinggal, dan perawatan kesehatan.
Sedangkan keinginan ialah hal-hal yang tidak terlalu penting, semisal membeli kopi di kafe, belanja barang mahal, atau tergoda produk yang dipromosikan influencer.
Setelah membedakannya, jadikan kebutuhan sebagai prioritas dan kesampingkan keinginanmu.
Baca Juga: Bisa Dicontoh, Ini Ide Konten Shopee Affiliate Program bagi Pemilik Anabul
3. Lowongan Kerja Terbatas, Ini Waktu Pelaksanaan Job Fair LPDP Fest 2023
Kawan Puan masih sibuk mencari informasi penyelenggaraan job fair untuk mendapatkan lowongan kerja?
Jika iya, ada job fair yang dapat memberimu peluang diterima kerja yang diselenggarakan oleh LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan).
Adalah LPDP Fest, sebuah job fair yang tersedia gratis dan terbatas untuk para pencari lowongan kerja.
Kapan pelaksanaannya, bagaimana cara mendaftar, dan perusahaan apa saja yang ikut serta?
Simak informasinya sebagaimana dirangkum PARAPUAN dari media sosial resmi LPDP berikut ini!
Penyelenggaraan LPDP Fest
LPDP Festival 2023 dijadwalkan akan berlangsung 1-2 Agustus 2023 di Kasablanka Hall, Kota Kasablanka Lantai 3, Jakarta.
Gelaran bursa kerja dari LPDP ini dijadwalkan berlangsung mulai pukul 10.00 hingga 18.00 WIB.
Ada pun gelaran LPDP Fest 2023 akan meliputi berbagai jenis acara seperti di bawah ini:
Baca Juga: Bisa Langsung Wawancara, Ini Keuntungan Mencari Lowongan Kerja Lewat Job Fair
(*)