5 Manfaat Olaharga Bareng Sahabat, Makin Semangat dan Termotivasi

Saras Bening Sumunar - Minggu, 30 Juli 2023
Manfaat olahraga bersama sahabat.
Manfaat olahraga bersama sahabat. FatCamera

Parapuan.co - Hari Persahabatan Internasional atau Interntional Day of Friendship diperingati setiap 30 Juli.

Dalam rangka perayaan Hari Persahabatan Internasional, kamu bisa merayakannya dengan berolahraga dengan sahabat.

Namun, apakah kamu tahu apa saja manfaat olahraga bareng sahabat?

Berolahraga bersama sahabat bukan hanya menyenangkan namun juga membuatmu semakin semangat.

Dilansir dari laman Better Healthberikut ini lima manfaat olahraga bersama sahabat yang masih jarang diketahui banyak orang.

1. Membuatmu Termotivasi

Kamu mungkin pernah mengalami momen-momen ketika kamu merasa malas untuk berolahraga.

Nah, berolahraga bersama sahabat bisa menjadi solusi tepat untuk mengatasi rasa malas tersebut.

Dengan adanya sahabat yang mendukung, kamu akan merasa lebih termotivasi dan terpacu untuk tetap aktif dan bergerak.

Baca Juga: Sebelum Memulai Bisnis Bersama Sahabat Pahami Dulu Hal-hal Ini

Sahabatmu akan menjadi pendorong saat kamu merasa lelah atau kurang semangat, sehingga kamu akan tetap berkomitmen pada rutinitas olahraga.

2. Mempererat Persahabatan

Ketika kamu dan sahabat berolahraga bersama, momen-momen tersebut akan menjadi kenangan berharga yang mempererat hubungan persahabatan.

Kalian akan berbagi kesenangan, tawa, dan keringat bersama, yang akan meningkatkan rasa kebersamaan dan keakraban.

Hal ini juga membantu memperkuat kepercayaan satu sama lain, sehingga kamu merasa lebih nyaman membuka diri dan menjadi dirimu sendiri di depan sahabat.

3. Mengurangi Tingkat Stres

Olahraga sendiri sudah terbukti efektif dalam mengurangi tingkat stres.

Dengan melakukannya bersama sahabat, manfaat tersebut semakin diperkuat.

Baca Juga: Sahabat Sedang Berduka? Lakukan 4 Hal Ini untuk Menghiburnya

Kamu dapat saling berbagi pengalaman atau sekadar berbicara tentang hal-hal menyenangkan yang membuat stres berkurang.

Hormon endorfin yang dilepaskan selama olahraga juga membantu merasa lebih bahagia dan rileks.

4. Meningkatkan Kualitas Waktu Bersama Sahabat

Saat ini, banyak dari kita terjebak dalam rutinitas yang padat dan sibuk.

Karena hal itu, waktu dengan sahabat menjadi berkurang.

Untuk itu, meluangkan waktu untuk berolahraga bersama sahabat memberikan kesempatan untuk menghabiskan waktu berkualitas bersama mereka.

5. Memberikan Dukungan Emosional

Saat berolahraga bersama sahabat, kamu dapat merasa lebih nyaman untuk membicarakan masalah dan mendapatkan dukungan emosional dari mereka.

Hal ini dapat membantu meredakan beban emosional dan meningkatkan kesejahteraan mental kamu.

Kawan Puan, itu tadi lima manfaat berolahraga dengan sahabat.

Jadi, kapan terakhir kali kamu berolahraga dengan sahabat?

Baca Juga: Bentuk Dukungan yang Bisa Diberikan Usai Sahabat Jadi Korban Pelecehan Seksual

(*)

Sumber: Better Health
Penulis:
Editor: Maharani Kusuma Daruwati


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja