Parapuan.co - Kawan Puan, mempersiapkan pernikahan dari segi finansial sangat penting untuk diperhatikan.
Pasalnya biaya menggelar pesta pernikahan tidaklah murah, sering kali menimbulkan utang.
Tak sedikit pasangan menikah yang masih mempunyai utang dari pesta pernikahan mereka.
Maka itu agar tidak mengalami hal yang sama, sebaiknya persiapkan keuanganmu menjelang pernikahan dengan baik.
Apa saja yang harus diperhatikan? Simak uraiannya menurut Pakar Keuangan Rista Zwestika seperti dikutip dari Kompas.com berikut ini!
1. Paham Kondisi Keuangan Pasangan
Penting untuk memahami situasi keuangan masing-masing sebelum pasangan menikah.
Situasi itu meliputi pendapatan, pengeluaran, aset, utang, dan pola pengeluaran.
Menurut Rista, keterbukaan terkait keuangan ini penting bagi pasangan jika berencana membawa hubungan ke jenjang pernikahan.
Baca Juga: Terapkan 4 Tips Hemat Ini untuk Mengantisipasi Dampak Inflasi, Apa Saja?
2. Buat Anggaran Bersama
Berikutnya, buatlah anggaran bersama dengan pasangan yang mencakup semua biaya bulanan.
Mulai dari pengeluaran rutin harian, tagihan, cicilan utang, dan tabungan.
Cara ini akan membantumu mengontrol pengeluaran dan memastikan kalian sama-sama punya pandangan jelas tentang keuangan.
3. Dana Darurat
Siapkan dana darurat yang mencakup setidaknya tiga sampai enam bulan biaya hidup.
Bila tidak memungkinkan, siapkan dana yang bisa digunakan dalam situasi darurat seperti kehilangan pekerjaan atau yang lain.
4. Tabungan Pernikahan dan Masa Depan
Jika berniat serius, tentu kamu dan pasangan sudah punya gambaran tentang pesta pernikahan.
Baca Juga: Pentingnya Dana Darurat untuk Situasi Genting, Kapan Menggunakannya?
Maka itu, penting bagi kalian untuk menabung biaya pernikahan sedini mungkin, supaya tidak sampai berutang.
5. Investasi dan Asuransi
Selain tabungan, investasi serta asuransi juga perlu kamu dan pasangan pertimbangkan.
Lakukan investasi untuk instrumen yang mudah dan ambil secara jangka panjang.
Untuk asuransi, penting bagimu dan pasangan mempunyai asuransi kesehatan, jiwa, kendaraan, dan lainnya.
6. Hak dan Tanggung Jawab Finansial
Terakhir, diskusikan dengan pasangan bagaimana kalian akan berbagi tanggung jawab finansial setelah menikah.
Misalnya siapa yang akan membayar tagihan, perlukah punya rekening bersama, siapa yang akan memegang uang, dan sebagainya.
Itulah beberapa hal yang perlu kamu perhatikan saat mempersiapkan dana pernikahan.
Mudah-mudahan informasi di atas bermanfaat, ya.
Baca Juga: Selain Beri Keuntungan Finansial, Ini Alasan Promo dan Diskon Menarik bagi Konsumen
(*)