Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Jumat (18/8/2023).
Mulai dari wisata baru Taman Burung Jagat Satwa yang sudah resmi dibuka.
Hingga tips membuat melon pan yang viral di TikTok.
1. Pilihan Baru Wisata Edukasi, Taman Burung Jagat Satwa Nusantara Resmi Dibuka Hari Ini
Ada banyak kegiatan yang bisa dilakukan untuk menyambut libur 17 Agusuts.
Salah satunya adalah berwisata bersama keluarga saat libur 17 Agustus.
Tepat pada 17 Agustus 2023, akan dibuka tempat wisata baru di Taman Mini Indonesia Indah (TMII), yang tak lain adalah Taman Burung Jagat Satwa Nusantara.
Salah satu tempat wisata di TMII ini akan menerima kunjungan wisata untuk umum mulai 17 Agustus 2023 pukul 09.00 - 18.00 WIB.
Baca Juga: Ada Promo Buy One Get One, Berikut Rekomendasi Tempat Wisata di area TMII!
2. Wajib Tahu! Ini 6 Langkah SADARI untuk Deteksi Dini Kanker Payudara
Menjelang Hari Penelitian Kanker Payudara Sedunia pada 18 Agustus, maka penting bagi Kawan Puan untuk meningkatkan kesadaran mengenai kanker payudara.
Salah satunya yakni dengan periksa payudara sendiri (SADARI) untuk deteksi dini kanker payudara.
Jika kanker payudara sudah terdeteksi dini, maka bisa segera diobati dan sel kanker pun bisa teratasi.
Dilansir kemkes.go.id, berikut ini enam langkah SADARI untuk deteksi dini kanker payudara:
- Berdiri tegak, lalu cermati jika terdapat perubahan pada bentuk dan permukaan kulit payudara, pembengkakan, dan/atau perubahan pada puting.
Apabila bentuk payudara kanan dan kiri tidak simetris, maka jangan cemas karena itu hal biasa.
Baca Juga: Komedian Nunung Mulai Jalani Kemoterapi: Rambut Udah Mulai Habis
3. 4 Tips Membuat Melon Pan Viral di TikTok, Pakai Roti Tawar Saja
Melon pan merupakan olahan roti yang kini viral di TikTok.
Membuat melon pan yang viral di TikTok pun sangat mudah, pastinya Kawan Puan juga tidak perlu mengolah adonan.
Pasalnya melon pan yang viral di TikTok ala Luvita Ho ini sangat simpel karena cukup menggunakan roti tawar saja.
Menurut Luvita Ho dari video TikTok-nya, melon pan yang dibuatnya ini sangat buttery, renyah, dan juga wangi.
Berikut ini tips membuat melon pan ala Luvita Ho:
Siapkan Bahan
Bahan yang perlu disiapkan untuk membuat melon pan yakni:
- Butter atau mentega
Baca Juga: Tips Memasak Mudah Roti Tawar Sisa Jadi Makanan Enak, Ada Puding hingga Saus
(*)