Pertama, berpikiran terbuka dan bukalah diri untuk belajar tentang hal-hal dan lingkungan baru, serta terima situasi tersebut dengan lapang dada.
Dengan memiliki sikap ini, mahasiswa baru dapat lebih mudah beradaptasi dan mengurangi beban mental ketika menghadapi situasi yang mungkin tidak sesuai harapan.
2. Tidak Membanding-bandingkan dengan Lingkungan Asal
Mahasiswa baru sebaiknya tidak terlalu membandingkan lingkungan baru dengan lingkungan sebelumnya.
Sikap ini bisa mendorong ketidakpuasan dan bahkan berpotensi membuatmu ingin menjauh dari lingkungan baru tersebut.
3. Cepat Bersosialisasi
Bersosialisasi dengan sesama mahasiswa baru akan membantu mereka cepat beradaptasi dengan lingkungan baru.
Caranya bisa dimulai dengan mengenali teman-teman satu kampus atau dari daerah yang sama.
Atau, bisa juga dengan bergabung dalam kegiatan-kegiatan ekstrakurikuler kampus yang bisa mendukung sosialisasi.
Baca Juga: Biaya Kuliah Makin Mahal, Simak 4 Cara Berikut Ini untuk Mengatasinya