5. Dua surat rekomendasi yang dilengkapi dan dikirim secara online oleh pemberi rekomendasi.
6. Hasil GRE/IELTS/TOEFL/SAT I&II/GATE (opsional, dapat diminta kemudian oleh pihak universitas).
Cara Mendaftar Beasiswa SINGA
1. Mendaftar melalui laman https://sms-applicant-app.a-star.edu.sg/.
2. Isi form dan pastikan semua informasi yang diberikan saat pendaftaran akun di portal aplikasi sudah akurat, karena akan digunakan untuk verifikasi saat masuk pertama kali.
3. Tidak perlu mengirimkan dokumen cetak apa pun ke Kantor SINGA.
4. Mengirim aplikasi sedini mungkin, agar ada banyak waktu bagi pemberi rekomendasi untuk mengirimkan surat rekomendasi secara online.
5. Periksa dan pastikan semua data yang dimasukkan dalam formulir online benar dan akurat sebelum mengirimkan aplikasi.
Data yang sudah dikirimkan tidak dapat diubah kembali, jadi teliti lagi sebelum mengirim, ya.
Ada pun beasiswa SINGA ini dibuka hingga 1 Desember 2023. Segera daftarkan dirimu yuk, Kawan Puan.
Baca Juga: Selain Terkait Biaya, Ini 5 Alasan Mahasiswa Perlu Ajukan Beasiswa
(*)