Parapuan.co - Kawan Puan, berikut ini beberapa berita terpopuler dari kanal Wellness hari ini, Selasa (5/9/2023).
Mulai dari tips naik LRT Jabodebek agar nyaman.
Hingga viral di TikTok Kapal Going Merry One Piece berlabuh di Jakarta.
1. Ikuti 4 Tips Naik LRT Jabodebek Ini agar Nyaman Bepergian
Light Rail Transit (LRT) Jakarta, Bogor, Depok, Bekasi (Jabodebek) jadi transportasi umum yang telah dinanti-nanti masyarakat.
Diketahui LRT Jabodebek yang sudah beroperasi sejak Senin (28/8/2023) terbagi menjadi dua line yakni Cibubur Line (blue line) dan Bekasi Line (green line).
Ada 12 stasiun LRT Jabodebek yang melayani Cibubur Line mulai Stasiun LRT Dukuh Atas sampai Harjamukti.
Sementara LRT Jabodebek Bekasi Line ada 14 stasiun, mulai dari Stasiun LRT Dukuh Atas sampai Jatimulya.
Baca Juga: Akan Segera Beroperasi, Berikut Ini Rute LRT Jabodetabek 2023
2. 5 Manfaat Melon Madu untuk Kesehatan Tubuh, Bantu Menangkal Radikal Bebas
Melon menjadi buah yang cukup banyak digemari. Baik itu anak-anak, dewasa, maupun mereka yang sudah berusia lanjut.
Melon juga mengandung berbagai jenis nutrisi yang dibutuhkan oleh tubuh.
Mulai dari vitamin, kalium, serat, magnesium, hingga protein bisa kamu temukan dari buah melon.
Lebih lanjut, ada beragam jenis buah melon yang dipasarkan termasuk melon madu.
Melon madu atau honeymelon merupakan buah yang termasuk dalam spesies melon cucumis melo (muskmelon).
Daging buah melon yang manis biasanya berwarna hijau muda, sedangkan kulitnya berwarna putih kekuning-kuningan.
Baca Juga: Tips Memasak Cepat Es Blewah Markisa Melon, Menu Andalan Buka Puasa
3. Viral di TikTok Kapal Going Merry One Piece Merapat di Jakarta, Tengok Keseruannya
Kawan Puan, baru-baru ini tengah viral di TikTok serial One Piece Live Action yang baru saja tayang di Netflix.
Selain itu, yang lebih viral di TikTok adalah adanya instalasi Kapal Going Merry yang tengah "merapat" di Jakarta.
Kapal Going Merry yang viral di TikTok ini ternyata sempat berlabuh di Pantai Indah Kapuk (PIK) Jakarta.
Apakah Kawan Puan ada yang sudah menjajal pengalaman naik Kapal Going Merry dari serial One Piece ini?
Pada 31 Agustus hingga 3 September 2023 kemarin, terdapat One Piece Exhibition bertajuk One Piece Straw Hats Unite: All Board the Going Merry.
Event ini digelar oleh Netflix Indonesia bersamaan dengan jadwal tayangnya serial One Piece Live Action tersebut pada 31 Agustus lalu.
Bertempat di Cove PIK, Netflix membuat instalasi khusus berbentuk kapal yang dibuat semirip mungkin dengan yang ada di serialnya.
Para pengunjung pun dimanjakan dengan berbagai hal mengenai One Piece.
Baca Juga: Pahit Banget, Review Buah Gomu Gomu dari Ci Mehong Viral di TikTok
(*)