Apakah Buta Warna Bisa Disembuhkan? Begini Cara Mengatasinya

Anna Maria Anggita - Rabu, 6 September 2023
Apakah buta warna bisa disembuhkan?
Apakah buta warna bisa disembuhkan? Maria Vonotna

Parapuan.co - Hari Buta Warna Sedunia yang diperingati setiap 6 September jadi momen penting bagi Kawan Puan untuk mengetahui lebih lanjut tentang kondisi buta warna.

Buta warna merupakan kondisi gangguan penglihatan, di mana seseorang kesulitan atau tidak bisa membedakan warna.

Dilansir dari Kompas.com, American Academy of Ophtgalmology mengungkap ada beberapa tingkat keparahan buta warna, misalnya penderita yang masih ringan dapat mengenali warna dalam kondisi cahaya terang.

Akan tetapi, pengidap buta warna ringan akan kesulitan membedakan warna dalam kondisi cahaya redup.

Perlu diketahui pula, buta warna parah dapat membuat penderitanya hanya melihat warna kelabu, akan tetapi kondisi ini cukup jarang terjadi.

Lantas, apakah buta warna bisa disembuhkan?

Kawan Puan harus tahu bahwa gangguan penglihatan ini umumnya memengaruhi kedua mata dan kondisinya pun menetap seumur hidup.

Pasalnya, buta warna biasanya muncul sejak lahir, namun ada juga pengidap yang mengalami kondisi ini akibat gangguan tertentu.

Tak hanya itu saja, ada kasus buta warna yang muncul akibat efek samping dari minum obat tertentu atau suatu gangguan yang terkadang bisa diatasi.

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Buta Warna, Mulai dari Jenis hingga Gejalanya

Cara menangani buta warna akibat efek samping obat dan gangguan mata bisa dilakukan dengan cara menyembuhkan masalah kesehatan mendasar terlebih dahulu.

Bagaimana Cara Mengatasi Buta Warna?

Perlu dicatat bahwa tidak ada obat untuk menyembuhkan buta warna bawaan lahir.

Akan tetapi, ada beberapa cara mengatasi buta warna untuk meringankan gangguan penglihatan, di antaranya:

1. Menggunakan lensa kontak dan kacamata buta warna

Sesuai dengan namanya, lensa kontak dan kacamata buta warna memang dirancang bagi pengidap buta warna, karena dilengkapi dengan filter berwarna.

Di mana filter tersebut membantu mengasah persepsi pengidap buta warna untuk mengenali warna lewat kontras.

Adapun hal yang perlu diingat yakni lensa kontak dan kacamata buta warna tak dapat meningkatkan kemampuan pengidap buta warna untuk mengenali semua warna.

Baca Juga: Diderita Ha Ye-sol di The Glory, Benarkah Buta Warna Diwariskan dari Ayah ke Anak Perempuan?

2. Perubahan Gaya Hidup

Cara lain untuk mengatasi buta warna yaitu dengan cara melakukan perubahan gaya hidup untuk membantu mengingat warna.

Langkah yang bisa dilakukan mulai dari:

- Menghafalkan atau mengingat urutan benda berwarna, khususnya benda yang ada di sekitar kita, salah satunya lampu lalu lintas.

- Minta bantuan orang tanpa masalah buta warna untuk menandai atau memberikan label benda warna tertentu

- Memakai aplikasi khusus yang ada di ponsel atau gawai lainnya untuk mengidentifikasi warna.

Apabila Kawan Puan merasa kondisi buta warna itu mampu mengganggu aktivitas sehari-hari, maka sebaiknya konsultasi ke dokter spesialis mata.

Pastikan ungkapkan kondisimu dengan sejujurnya ke dokter spesialis mata.

Dengan begitu, dokter pun bisa memberikan solusi yang sesuai untuk mengurangi buta warna.

Baca Juga: 3 Cara Meringankan Kondisi Buta Warna, Apakah Bisa Disembuhkan?

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja