Parapuan.co - Berbagai istilah mudah sekali beredar setelah terunggah ke media sosial.
Salah satu istilah yang kini dikenal adalah terkait dengan parenting, yaitu dusty son.
Apa itu dusty son? Simak dulu dari mana istilah viral ini muncul dan apa maknanya seperti mengutip Parents!
Kemunculan Istilah Dusty Son
Istilah ini viral setelah beredarnya video dari akun TikTok milik Payal Desai berjudul "No Dusty Son".
Video tersebut menampilkan Payal Desai mengajari putranya tentang persetujuan, kebersihan, dan tata krama.
Hal itu dilakukannya sebagai upaya untuk membesarkan anak yang menolak toxic masculinity.
Di dalam video, Payal Desai juga menuliskan keterangan berbunyi:
"Ini adalah salah satu pelajaran penting yang bisa dipelajari siapa pun, menghargai batasan orang lain, begitu banyak orang tidak melakukannya."
@payalforstyle Because dusting him off means teaching consent. Book: The ABCs of Equality (highly recommend!) in my amzn storefront under children’s books ???? #dustysons #dustydaughter #funny #raisingboys #raisingyoungmen #momsoftiktok #momofboys???? ♬ original sound - Bryan
Baca Juga: Jelang Hari Kartini, Begini Cara Ajarkan Anak Laki-laki Menghargai Perempuan