Parapuan.co - Air Mata di Ujung Sajadah merupakan film Indonesia yang sedang tayang di bioskop. Selaras dengan penayangannya, tak sedikit yang penasaran dengan daftar pemain film Air Mata di Ujung Sajadah.
Artis Titi Kamal dan Citra Kirana rupanya masuk ke dalam daftar pemain film Air Mata di Ujung Sajadah, lho.
Selain kedua nama di atas, siapa saja yang termasuk daftar pemain film Air Mata di Ujung Sajadah?
Sebelumnya, film Air Mata di Ujung Sajadah rilis pada 7 September 2023 di bioskop.
Film ini sendiri mengusung genre drama keluarga yang dibumbui dengan berbagai konflik.
Para penonton film ini akan ikut hanyut dengan adegan yang menguras emosi.
Selain Titi Kamal, masih banyak aktor dan aktris lain yang ikut terlibat dalam pembuatan film ini.
Lantas, siapa saja mereka dan karakter apa yang mereka perankan?
Berikut sederet pemain film Air Mata di Ujung Sajadah yang perlu kamu tahu.
Baca Juga: Karakter Perempuan dalam Sinopsis Film Air Mata di Ujung Sajadah
Daftar Pemain Film Air Mata di Ujung Sajadah
- Fedi Nuril sebagai Arif.
- Titi Kamal sebagai Aqilla.
- Citra Kirana sebagai Yumna.
- Krisjiana Baharudin sebagai Arfan.
- Jenny Rachman sebagai Eyang Murni.
- Faqih Alaydurs sebagai Baskara.
- Tutie Kirana sebagai Halimah.
Baca Juga: Ada Promo Buy 1 Get 1, Ini Sinopsis Film Air Mata di Ujung Sajadah
- Mbok Tun sebagai Mbok Tun.
Titi Kamal Menangis Saat Baca Naskah
Titi Kamal yang memerankan karakter perempuan Aqilla ini mengaku menangis saat pertama kali membaca naskah film Air Mata di Ujung Sajadah.
"Sebenarnya karena pas banget, aku seorang ibu, jadi pas baca skripnya aja langsung nangis, banjir banget," kata Titi Kamal seperti dilansir dari Kompas.com.
Rupanya, Titi menaruh simpati pada karakter perempuan yang ia perankan ini.
Sebagai informasi, sosok Aqilla terpaksa harus terpisah dengan anaknya selama beberapa tahun.
Aqilla dibohongi oleh ibunya sendiri dengan mengatakan jika sang anak telah meninggal dunia.
Kenyataannya, anak Aqilla dan Arfan justru diberikan pada Yumna dan Arif yang belum dikaruniai momongan.
"Dari awal sampai akhir, berasa banget susahnya jadi Aqilla, merasa sepi banget. Dia tuh kesepian banget gitu dan dia harus berjuang untuk kebahagiaannya dia," lanjutnya.
Nah, Kawan Puan yang ingin mengatahui kisah lengkapnya segera menonton film ini di bioskop.
Baca Juga: Dibintangi Titi Kamal, Film Air Mata di Ujung Sajadah Segera Tayang di Bioskop
(*)