Parapuan.co - Berikut ini sederet berita terpopuler di kanal Lady Boss, Senin (11/9/2023), salah satunya tips jalankan ide usaha kuliner.
1. Catat, 6 Kesalahan Umum saat Wawancara Kerja via Zoom dan Solusinya!
Meski pandemi Covid-19 sudah berlalu, banyak perusahaan yang masih melakukan wawancara kerja via Zoom untuk merekrut karyawan. Langkah ini akan memudahkan pelamar kerja karena tidak harus datang langsung ke lokasi wawancara.
Meski terbilang mudah, wawancara kerja via Zoom bukan berarti minim kesalahan, lho. Peserta wawancara bisa saja melakukan sejumlah kesalahan yang membuatnya tidak lolos dan gagal mendapat pekerjaan impian.
Sebagai langkah antisipasi, simak beberapa kesalahan saat wawancara kerja via Zoom dan solusi mengatasinya seperti mengutip Forbes berikut ini!
1. Tidak Memahami Teknologi Zoom
Kesalahan pertama yang sering terjadi adalah tidak memahami dan mempersiapkan teknologi Zoom dengan baik. Ini mencakup tidak memastikan koneksi internet yang stabil hingga kurangnya pemahaman tentang fitur-fitur Zoom.
Misalnya saja fitur sharing screen, serta masalah teknis seperti mikrofon atau kamera yang tidak berfungsi.
Baca Juga: 4 Tips Jawab Pertanyaan Seputar Gaji saat Wawancara Lowongan Kerja
2. 4 Tips Jalankan Ide Usaha Kuliner ala Eka Yunalia Owner Pempek Umiabi
Mewujudkan dan menjalankan ide usaha kuliner yang kamu punya merupakan pekerjaan yang harus konsisten dilakukan.
Pasalnya dalam menjalankan bisnis kuliner, berbagai aspek kualitas harus diperhatikan, mulai dari rasa, bahan baku, sampai inovasi.
Bila Kawan Puan punya ide usaha kuliner, kamu dapat belajar dari pemilik bisnis Pempek Umiabi dari Palembang, Eka Yunalia. Berikut ini tips menjalankan bisnis kuliner ala Eka Yunalia seperti yang diungkapnya kepada PARAPUAN!
1. Membedakan Produk dengan Pesaing di Pasaran
Tips pertama yang dilakukan Eka Yunalia terhadap produk pempeknya ialah membuat masakannya berbeda dari pesaing.
Menurut Eka, dalam melakukannya tidak hanya menonjolkan rasa yang lezat dari pempek dengan resep yang terukur. Akan tetapi, peluang bisnis ini dijalankan dengan mempertahankan ciri khas makanan pempek.
Yaitu dengan menggunakan ikan gabus yang dipelihara oleh petani ikan, sehingga mengutamakan pembangunan ekonomi berkelanjutan.
Baca Juga: Sebelum Wujudkan Ide Usaha Frozen Food, Kenali Keuntungan dan Kerugiannya
3. 5 Jenis Rekening Wajib Pasangan Suami Istri, Salah Satunya Dana Pensiun
Kawan Puan, ternyata rekening bersama bagi pasangan suami istri penting dimiliki.
Ini karena pasangan suami istri sering dihadapkan pada kebutuhan untuk mengatur keuangan bersama dalam pernikahan.
Salah satu cara yang umum digunakan untuk mengelola keuangan bersama tersebut, yaitu dengan memiliki rekening bersama.
Berikut ini jenis-jenis rekening bersama yang dapat dimiliki oleh pasangan suami istri yang perlu Kawan Puan ketahui!
1. Rekening Bersama untuk Keperluan Sehari-Hari
Pertama, yaitu rekening bersama yang digunakan untuk pengeluaran rutin sehari-hari.
Contoh keperluan sehari-hari tersebut, misalnya belanja bulanan, tagihan utilitas, dan keperluan anak-anak.
Pasangan dapat menyisihkan sejumlah uang setiap bulan ke rekening ini untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari.
2. Rekening Bersama untuk Dana Darurat
Baca Juga: Mengenal Rekening Bersama, Mulai dari Cara Kerja hingga Kelebihan dan Kekurangannya
(*)