Menjelang Hari Kesehatan Gigi dan Mulut Nasional yang jatuh pada 12 September nanti, penting bagi Kawan Puan untuk mengetahui tanda dan gejala dari impaksi gigi.
Tanda Gigi Impaksi
Masalah gigi impaksi mungkin tidak bisa langsung terdeteksi.
Namun, ada beberapa tanda yang mungkin menunjukkan masalah gigi impaksi seperti:
Gigi bungsu yang tidak pada posisinya: Hal ini dapat memberikan ruang bagi makanan untuk terperangkap dan memungkinkan tumbuhnya bakteri.
Gigi bungsu yang salah masuk melalui garis gusi: Kamu mungkin akan kesulitan melakukan flossing di sela-sela gigi.
Gigi bungsu yang tumbuh sebagian: Ini memberi tempat bagi bakteri untuk tumbuh dan berkembang.
Kurangnya ruang untuk gigi bungsu: Hal ini sering menyebabkan masalah pada gigi di sebelahnya.
Baca Juga: Mengenal Gejala Kerusakan Gigi hingga Bagaimana Cara Merawatnya