3. Layanan Fotografi atau Videografi
Sementara itu, ide usaha lain yang cocok untuk dilakukan demi mengumpulkan modal nikah adalah jasa fotografi dan videografi.
Fotografi dan videografi yang dimaksud bisa untuk pernikahan, seminar atau acara formal lain, keperluan pemasaran sebuah brand, dan sebagainya.
4. Bisnis Penitipan Hewan
Berikutnya, ada bisnis penitipan hewan yang sesuai untuk kamu dan pacar yang pencinta hewan peliharaan.
Untuk menjalankan bisnis ini, kamu dapat menyediakan layanan penitipan, grooming, hingga berbagai perlengkapan hewan (pakan, vitamin, dll).
5. Bisnis Travel dan Wisata
Kawan Puan suka traveling? Hobimu bersama pacar bisa jadi peluang bisnis travel dan wisata.
Kamu dan pacar dapat memulai usaha agen perjalanan atau tur lokal, baik wisata edukasi, petualangan, atau tur kuliner.
Baca Juga: Bisnis di Sektor Wisata seperti Travel dan Penginapan Mulai Bangkit