Pakar Sebut Cara Mencairkan Bunga Es di Freezer tanpa Mematikannya

Arintha Widya - Senin, 25 September 2023
Cara menghilangkan bunga es di freezer tanpa mematikan daya
Cara menghilangkan bunga es di freezer tanpa mematikan daya juffy

Parapuan.co - Bunga es di freezer mulai mengganggu? Kawan Puan perlu mencairkannya agar penggunaan freezer lebih maksimal.

Sayangnya, mencairkan bunga es terkadang dianggap bukan pekerjaan mudah oleh sebagian orang.

Untuk mencairkan bunga es dengan sendirinya, butuh waktu berjam-jam dan mesin pendingin perlu dimatikan atau dicabut kabelnya.

Padahal, pakar menjelaskan kalau mencairkan bunga es tidak perlu harus mematikan mesin pendingin.

Bagaimana caranya? Berikut uraian lengkapnya sebagaimana dilansir dari Living Etc via Kompas.com!

1. Meningkatkan Suhu di Freezer

Pemilik blog Kitchen Appliance Answer, Rosie Elliott menjelaskan, tidak perlu mencabut steker freezer untuk mencairkan bunga es di dalamnya.

Kawan Puan cukup meningkatkan atau menaikkan suhu freezer ke level maksimum.

Selanjutnya, letakkan beberapa handuk di bawah rak freezer untuk menyerap air yang mengalir akibat es mencair.

Baca Juga: Bukan Rusak, Ternyata Ini Penyebab Mengapa Freezer Tidak Dingin

Biarkan pintu freezer terbuka supaya udara bisa mengalir keluar dan mencegah es yang sudah mencair membeku kembali.

Ini akan mempercepat proses pelelehan es, tetapi Anda harus berhati-hati agar makanan tidak mengalami pembekuan ulang.

2. Menggunakan Air Panas

Metode lain untuk mempercepat proses pelelehan bunga es di dalam freezer tanpa mematikannya ialah menggunakan air panas.

Kamu dapat mengisi mangkuk dengan air panas dan meletakkannya di dalam freezer.

Uap dari air panas tersebut akan membantu mencairkan es secara bertahap.

Geetha Srinivasan, seorang Pakar Kuliner dan Peralatan Dapur di Kitchenarena, menjelaskan langkah-langkahnya.

Pertama-tama, kamu harus mengisi mangkuk atau wadah dengan air panas terlebih dahulu, lalu masukkan ke dalam freezer.

Ganti dengan air panas yang baru setiap 20 hingga 30 menit.

Baca Juga: Viral di TikTok Mengepel Lantai dengan Air Panas, Lebih Efektif?

Proses ini dapat memakan waktu sekitar dua hingga tiga jam, tergantung jumlah bunga es yang ada di dalam freezer.

3. Menggunakan Pengering Rambut atau Kipas Angin

Berikutnya kamu bisa menggunakan pengering rambut atau kipas angin untuk mempercepat proses pelelehan di dalam freezer.

Aliran udara yang dihasilkan oleh pengering rambut atau kipas angin akan membantu mencairkan es secara bertahap.

Hal ini dibenarkan oleh Prerna Jain, pemilik layanan Ministry Of Cleaning.

Ia mengungkapkan, caranya ialah dengan mengarahkan udara dari pengering rambut atau meletakkan kipas angin di luar menghadap ke freezer yang terbuka.

Selanjutnya, letakkan handuk atau kain penyerap di dalam freezer untuk menampung air yang mencair.

Proses ini juga akan memakan waktu sekitar dua atau tiga jam, tergantung seberapa banyak bunga es yang ada di dalam freezer.

Itulah beberapa cara mencairkan bunga es di freezer tanpa mematikannya. Yuk, coba!

Baca Juga: Perlukah Mengubah Suhu Kulkas Saat Cuaca Panas? Simak Informasinya!

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja