Parapuan.co - Pakaian dalam jadi salah satu jenis fashion item yang diperjualbelikan hingga viral di TikTok.
Bagi Kawan Puan yang membeli pakaian dalam dari akun-akun TikTok Shop yang viral di TikTok, sebaiknya perhatikan bahannya terlebih dahulu.
Penting bagi Kawan Puan untuk mencari tahu bahan pakaian dalam, agar kamu tahu cara merawat fashion item viral di TikTok ini.
Dengan langkah merawat pakaian dalam yang tepat, dalaman pun tidak akan mudah rusak.
Pasalnya, pencucian pakaian dalam yang tidak sesuai membuat warna, elastisitas dan daya tahan fashion item ini jadi tidak awet.
Dilansir dari Kompas.com, berikut ini empat tips merawat pakaian dalam berdasarkan bahannya:
1. Pakaian Dalam Berbahan Katun
Jika pakaian dalam Kawan Puan berbahan katun, maka sebaiknya pisahkan warna gelap dan terangnya terlebih dahulu, cuci secara terpisah.
Apabila dicuci menggunakan mesin cuci, maka setel pengaturan hangat.
Baca Juga: 3 Tips Memilih Bralette yang Nyaman Sesuai Bentuk dan Ukuran Payudara
Kemudian jika dikeringkan menggunakan mesin pengering, sebaiknya pakai suhu kecil.
2. Pakain Dalam Berbahan Mikrofiber dan Serat Sintetis
Kawan Puan harus tahu bahwa pakaian dalam berserat sintetis seperti nilon, polimid, dan spandeks itu bersifat melar dan cepat kering.
Meski begitu, pakain dalam berbahan sintetis ini cepat meleleh karena panas, jadi tak boleh asal cuci.
Cara merawatnya yakni cuci dengan air dingin, dan jangan masukkan ke mesin pengering.
Pakaian berbahan kain sintetis ini cukup dikeringkan di tempat teduh.
3. Bra
Khusus untuk merawat bra, maka Kawan Puan bisa menyesuaikan dengan label perawatan yang terdapat di bra.
Baca Juga: Viral di TikTok, Ini 5 Tips Memilih Bra untuk Payudara Besar
Kawan Puan bisa mencuci bra di mesin cuci, hanya saja masukkan ke kantong jaring terlebih dahulu.
Pastikan pula kaitkan ujung bra satu sama lain agar tidak tersangkut dengan pakaian lain.
Sebaiknya jangan mengeringkan bra dengan mesin pengering karena bisa rusak permanen.
4. Pakaian Dalam Berbahan Renda
Khusus untuk pakaian dalam berbahan halus dan tipis bisa dicuci menggunakan tangan.
Pakaian dalam berbahan halus dan tipis itu misalnya sutra dan renda.
Tapi, apabila label perawatan pakaian dalam bertuliskan dicuci memakai mesin cuci tidak apa-apa, maka masukkan ke dalam kantong pelindung.
Lalu untuk siklus mesin cuci pilihlah yang paling halus agar mesin cuci tidak rusak.
Kawan Puan ikuti keempat tips di atas agar pakaian dalammu tetap dalam kondisi baik ya.
Baca Juga: 3 Tips Mencuci Bra agar Tidak Bau Menyengat, Rendam di Air Dingin
(*)