Intip Tren Belanja Online Kuartal III 2023 yang Bisa Jadi Ide Usaha

Citra Narada Putri - Selasa, 26 September 2023
Ide usaha.
Ide usaha. (svetikd/Getty Images)

Parapuan.co - Mencari ide usaha bisa jadi hal yang membingungkan bagi para pelaku bisnis pemula.

Karena terkadang kita bingung menentukan apa hal yang dibutuhkan oleh masyarakat untuk dijadikan ide usaha.

Bagi Kawan Puan yang masih bingung dalam menentukan ide usaha, ada inspirasi yang bisa ditemukan dari tren belanja online di marketplace untuk mengetahui kebutuhan masyarakat.

Menurut marketplace Tokopedia, ada beberapa kategori produk yang mengalami peningkatan tren di kuartal tiga tahun 2023 ini. 

“Beberapa kategori produk yang paling laris di Tokopedia selama kuartal III 2023, antara lain Fesyen, Otomotif, Elektronik, Rumah Tangga dan Kebutuhan Sehari-hari atau Groceries (seperti Makanan dan Minuman, Kesehatan serta Perawatan Tubuh),” ungkap Kepala Divisi Corporate Affairs Tokopedia, Antonia Adega.

Disampaikan juga oleh Antonia bahwa pada kategori produk Fesyen di Tokopedia, pakaian adat, seragam koki dan long john menjadi beberapa produk terlaris, dengan rata-rata peningkatan transaksi hampir 1,5 kali lipat.

Selain itu, pada kategori produk Otomotif, beberapa produk yang paling banyak dibeli masyarakat lewat Tokopedia, yaitu mobil, motor dan kunci helm, dengan rata-rata peningkatan transaksi hampir 1,5 kali lipat.

Pada kategori produk Elektronik, beberapa produk terlaris di Tokopedia, antara lain monitor komputer, optical drive dan perangkat membaca buku digital (e-reader), dengan rata-rata peningkatan transaksi hampir 2 kali lipat.

Baca Juga: Wujudkan Ide Usaha, Ini 8 Alasan Pelaku UMKM Harus Punya Merek Dagang

“Selain itu, pada kategori produk Rumah Tangga di Tokopedia, kemasan makanan dan minuman
(seperti food paper bag, boks kardus makanan dan paper rice bowl), dekorasi (seperti slinger, lampu pohon Natal dan pohon Natal) serta kotak surat menjadi sejumlah produk terlaris, dengan rata-rata peningkatan transaksi lebih dari 3,5 kali lipat,” kata Antonia.

Melihat data ini, perlu dipahami juga bahwa kemasan ramah lingkungan untuk makanan dan minuman juga kian diminati masyarakat.

Sehingga bagi Kawan Puan yang ingin mulai berbisnis makanan dan minuman penting untuk mempertimbangkan pemilihan kemasan yang ramah lingkungan pada produk yang dijual. 

“Pada kategori produk Groceries di Tokopedia, obat mual dan pencernaan, foot spray dan cuka apel menjadi sejumlah produk yang paling laris, dengan rata-rata peningkatan transaksi lebih dari 10,5 kali lipat,” tambah Antonia lagi.

Itu dia beberapa ide usaha yang bisa Kawan Puan petik dari tren belanja online yang terjadi di Tokopedia. 

Lantas, bagaimana cara agar ide usaha yang kita lakukan bisa mendongkrak penjualan dan cuan maksimal?

Tips Bisnis Online agar Cuan Maksimal

1. Evaluasi Produk yang Dijual

Untuk menjaga keberlangsungan bisnis dan meningkatkan penjualan, para pelaku usaha perlu melakukan evaluasi berkala terhadap berbagai hal.

Baca Juga: 3 Hambatan dalam Memulai Ide Usaha Online, Salah Satunya Terlalu Sibuk

Mulai dari produk yang dijual (apakah masih sesuai dengan kebutuhan masyarakat saat ini), harga produk (apakah masih sesuai dengan pasaran), dan penamaan produk (apakah sudah sesuai dengan keyword yang sedang populer).

2. Manfaatkan Momentum

“Strategi promosi dan penjualan yang tepat, diiringi dengan momentum yang pas, dapat membantu penjual untuk meningkatkan penjualan dan posisi di pasar,” tutur Antonia.

Adapun beberapa momentum yang bisa Kawan Puan manfaatkan seperti saat hari raya, akhir maupun awal tahun, atau bahkan setiap gajian.

3. Jual Produk Bundling

Penjual dapat melakukan bundling dengan mengelompokkan produk utama atau yang paling laris dengan produk pelengkap menjadi satu, dan menetapkan harga yang lebih kompetitif.

Dengan menjual produk secara bundling, penjual juga dapat mempercepat arus stok produk karena produk bisa terjual lebih cepat.

Untuk memperoleh keuntungan yang lebih maksimal, penjual bisa mempromosikan paket bundling lewat fitur ‘Broadcast Chat’.

Promosi pun akan lebih efektif karena langsung dikirim secara tepat sasaran ke inbox pembeli.

(*)

Baca Juga: Harus Enak dan Ngangenin, Ini Tips Sukses Wujudkan Ide Usaha Kuliner



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat