Selain Bidang Militer, Ini 5 Jenis Pekerjaan yang Dibatasi oleh Usia

Arintha Widya - Kamis, 28 September 2023
Perempuan di dalam dunia militer: ilustrasi jenis pekerjaan yang dibatasi usia
Perempuan di dalam dunia militer: ilustrasi jenis pekerjaan yang dibatasi usia kompas tv

Baca Juga: Berpotensi Jadi Diskriminasi, Ini Kata Pakar Soal Batas Usia dalam Lowongan Kerja

3. Polisi dan Penegak Hukum

Berikutnya, ada jenis pekerjaan sebagai polisi dan penegak hukum yang juga menetapkan batas usia bagi para pelamarnya.

Hal ini disebabkan karena pekerjaan tersebut membutuhkan fisik yang prima, kesehatan yang baik, dan kecepatan reaksi yang tinggi.

Selain itu, batas usia juga membantu untuk memastikan bahwa pensiunan punya kesempatan untuk menikmati masa pensiun tanpa harus bekerja hingga usia lanjut.

4. Atlet Olahraga Profesional

Dalam olahraga profesional seperti sepak bola, tenis, renang, senam indah, bulu tangkis, dan sebagainya juga mempunyai batas usia.

Batas ini diterapkan atas dasar kebugaran fisik dan performa yang turun seiring bertambahnya usia.

5. Karier Akting dan Model

Industri hiburan, termasuk akting dan modeling, sering kali memiliki batas usia, terutama untuk peran atau proyek tertentu.

Pembatasan dilakukan karena adanya kebutuhan untuk memenuhi karakter atau tampilan tertentu yang diinginkan oleh pembuat film atau industri mode.

Itulah beberapa jenis pekerjaan di industri tertentu yang dibatasi usia. Bagaimana dengan profesi Kawan Puan saat ini?

Baca Juga: Peluang Karier Penyiar Radio di Era Digital, Bisa Jadi Podcaster!

(*)

Sumber: US News
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Borong Perlengkapan Ibu dan Bayi di Waktunya IMBEX Berd15kon!