Nama "aquamarine" berasal dari bahasa Latin yang berarti "air laut", yang mana batu permata tersebut dianggap melindungi pelaut.
Beberapa orang mengasosiasikan aquamarine dengan kebahagiaan perkawinan dan kecerdasan superior.
April - Berlian
Jika Kawan Puan lahir di bulan April, maka batu kelahiranmu adalah berlian.
Batu permata ini dihargai karena keindahan klasik dan kejernihannya, dan perhiasan berlian telah menjadi simbol status sejak ratusan tahun lalu.
Karena kekerasannya yang ekstrem, daya tahan, dan keindahannya, membuat berlian diasosiasikan dengan kekuatan dan cinta abadi.
Tidak mengherankan jika berlian biasa digunakan dalam desain cincin pertunangan dan pernikahan.
Mei - Zamrud
Baca Juga: Harganya Melebihi Jet Pribadi, Ini 5 Perhiasan Paling Mahal dalam Sejarah