Parapuan.co - Ini dia sinopsis series Outlander, serial populer hasil adaptasi novel.
Outlander merupakan series romantis yang digarap oleh sutradara Ronald D. Moore.
Serial ini sendiri tayang perdana di tahun 2014 dan hadir dengan tujuh musim.
Musim ketujuh Outlander juga sudah tayang pada 17 Juni 2023 lalu di Netflix.
Nah, Kawan Puan yang baru ingin menonton Outlander yuk kita simak bagaimana sinopsis series lengkapnya.
Oulander merupakan series adaptasi novel karya Diana Gabaldon.
Secara garis besar, Outlander menceritakan tentang karakter perempuan yang melakukan perjalanan waktu ke tahun 1943.
Serial ini semakin populer karena menampilkan bintang-bintang ternama Inggris seperti Richard Rankin, Sophie Skelnton, Graham McTavish, dan masih banyak lagi lainnya.
Tak perlu berlama-lama yuk langsung saja kita simak alur cerita Oulander di artikel berikut.
Baca Juga: Fakta Menarik Sinopsis Series Loki Season 2, Ada Karakter Baru di Musim Kedua
Sinopsis Series Outlander
Melansir dari Tribunnews, Outlander diawali dengan kisah seorang perawat bernama Claire Randall (Caitron Balfe).
Suatu ketika Claire dan suaminya Frank (Robias Menzies) mengunjungi Inverness Skotlandia.
Claire dan Frank melewati situs Standing Stone di Craigh na Dun.
Secara spontan, Claire memegang batu tersebut dan mendapati dirinya pingsan.
Alur cerita pun berubah ketika Claire tiba-tiba terbangun di masa yang berbeda.
Rupanya, Claire berada di pertemuan antara Redcoats dan pemberontak Skotlandia Highlanders di tahun 1943.
Baca Juga: Sinopsis Series All Out of Love, Kisah Saudara yang Hilang Karena Kecelakaan
Claire nyaris tertikam, untungnya dia diselamatkan oleh pemimpin Redcoat, Frank Randall.
Akhirnya ia ditugaskan sebagai perawat pada masa Perang Dunia II.
Dalam pertempuran tersebut, Claire juga dapat menyelamatkan Jamie Fraser (Sam Heughan).
Dari situ, Claire menyadari bahwa Frank adalah kakek moyang suaminya di masa kini.
Di tahun 1943 Claire pun melakukan perjalanan yang menegangkan.
Ia pun berusaha untuk kembali ke masa kini dan berupaya kembali ke Standing Store.
Lantas, bagaimana kelanjutan kisahnya?
Mampu kah Claire kembali ke masa kini? Ataukah ia terus terjebak di masa lalu?
Kawan Puan, itu tadi sinopsis series Oulander musim pertama.
Jadi, saksikan serial ini lengkapnya hanya di Netflix ya!
Baca Juga: Sinopsis Series Midnight Mass, Serial Horor Teror Pulau Terpencil
(*)