Viral di TikTok, Intip Profil 12 Peserta Game Show The Devil's Plan

Rizka Rachmania - Senin, 9 Oktober 2023
Profil 12 peserta game show The Devil's Plan yang jadi tayangan viral di TikTok.
Profil 12 peserta game show The Devil's Plan yang jadi tayangan viral di TikTok. pbr / Netflix

Parapuan.co - Serial Korea Selatan berupa game show, The Devil's Planjadi tayangan viral di TikTok yang berhasil menarik perhatian banyak netizen.

Serial game show viral di TikTok ini tayang di Netflix dengan dibintangi oleh beragam figur publik dari berbagai kalangan.

Ada aktor, aktris, idol Kpop, dokter, hingga pemain go profesional yang bergabung sebagai peserta serial Korea Selatan viral di TikTok ini.

Oleh karena itu, tak mengherankan jika serial game show The Devil's Plan banyak ditonton oleh netizen di penjuru dunia, termasuk Indonesia.

@netflixkcontent

Ready to make a deal with the devil? ???? The Devil’s Plan is coming September 26, only on Netflix #TheDevilsPlan #데빌스플랜 #Netflix #넷플릭스 #NetflixKorea #NetflixKcontnent #Kdrama

♬ 오리지널 사운드 - Netflix K-Content

Serial The Devil's Plan mempertemukan 12 peserta cerdas untuk saling berhadapan dalam permainan kecerdasan dan strategi.

Mereka beradu untuk menentukan siapa yang paling cerdas di antara semuanya demi mendapatkan hadiah akhir berupa uang tunai.

Mereka harus cerdik, perlu menciptakan aliansi, bahkan melakukan pengkhianatan demi memenangkan permainan.

Di sisi lain, permainan yang dipandu oleh 'sang iblis'atau 'the devil' akan semakin rumit dan mengharuskan pemain memutar otak demi hadiah uang tunai di akhir permainan.

Yuk, cari tahu profil 12 peserta The Devil's Plan yang mana salah satunya ada Seungkwan SEVENTEEN.

Baca Juga: Sinopsis Series The Devil's Plan, Survivor Show Korea yang Tawarkan Hadiah 500 Juta Won

Profil 12 Peserta The Devil's Plan

Profil peserta The Devil's Plan yang viral di TikTok
Profil peserta The Devil's Plan yang viral di TikTok Netflix

Berikut ini profil peserta The Devil's Plan seperti yang ada di foto, dimulai dari perempuan di sudut kiri atas, melansir dari Netflix.

1. Suh Dong Joo alias Danielle Suh, seorang putri selebriti Korea Seo Jeong Hee dan Se Won Seo. Ia adalah pengacara di California yang memiliki gelar matematika dari MIT dan MBA dari Wharton School di University of Pennsylvania.

2. Park Kyeong Rim, seorang pembawa acara sekaligus komedian yang pernah jadi orang termuda pembawa pulang hadiah utama di MBC Entertainment Awards Korea.

3. Kim Dong Jae, seorang mahasiswa di Fakultas Ilmu Biomedis Universitas Korea sekaligus pemain poker profesional.

4. Guillaume Patry, seorang bule yang berprofesi sebagai pemain poker profesional, mantan pemain pro, pengusaha, dan investor bitcoin.

5. Orbit, seorang YouTuber sains yang mempelajari astronomi dan bekerja sebagai konsultan di Blue House (kediaman presiden Korea Selatan).

6. Kwan Jun Bin alias Kwaktube, seorang YouTuber travel multibahasa yang pernah bekerja di Kedutaan Azerbaijan.

Baca Juga: Ada Im Siwan, Ini Daftar Pemain Series Squid Game 2 Terbaru di Netflix

Profil peserta The Devil's Plan yang viral di TikTok
Profil peserta The Devil's Plan yang viral di TikTok Netflix

Berikut profil peserta The Devil's Game yang berikutnya, sama seperti sebelumnya, dimulai dari laki-laki di sudut kiri atas.

7. Ha Seok Jin, seorang aktor Korea Selatan yang muncul di drama Korea Crash Landing On You dan Problematic Man. Ia adalah aktor yang punya gelar di bidang teknik mesin dari Universitas Hanyang.

8. Cho Yeon Woo, perempuan pemain go profesional sejak SMA yang belajar di Singapura dan University College Dublin.

9. Lee Hye Seong, seorang tokoh TV multibahasa dan penyiar yang memperoleh gelar sarjana administrasi bisnis di Universitas Nasional Seoul.

10. Lee Si Won, seorang aktris sekaligus penemu yang mengambil jurusan bisnis di Universitas Nasional Seoul, punya gelar master psikologi evolusioner, dan punya lebih dari 10 paten atas namanya.

11. Boo Seung Kwan alias Seungkwan SEVENTEEN, anggota grup Kpop yang pernah menduduki puncak Billboard Chart.

12. Suh Yu Min, seorang dokter ortopedi multibahasa di Amerika Serikat yang lulus dari Fakultas Kedokteran Universitas New York.

Nah Kawan Puan, itu tadi profil 12 peserta game show The Devil's Plan yang jadi tayangan viral di TikTok. Tiga episode terakhir The Devil's Plan akan tayang di Netflix tanggal 10 Oktober 2023.

Baca Juga: Netflix Buat Reality Show Squid Game: The Challenge, Berhadiah Rp67 Miliar!

(*)

Sumber: Netflix
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Viral di TikTok Bank BCA Buka Pinjol Tanpa Agunan, Begini Faktanya