Tujuan Terkait

4 Sinopsis Film Indonesia Soal Kesehatan Mental, Udah Nonton?

Linda Fitria - Selasa, 10 Oktober 2023
Prilly Latuconsina perankan pengidap bipolar di sinopsis film Kukira Kau Rumah
Prilly Latuconsina perankan pengidap bipolar di sinopsis film Kukira Kau Rumah Instagram/prillylatuconsina

Parapuan.co - Kawan Puan, ada banyak sinopsis film yang bisa ditonton menyambut hari kesehatan mental sedunia hari ini, Selasa (10/10/2023).

Di hari kesehatan mental sedunia ini, nggak ada salahnya kamu menyimak sinopsis film yang ternyata membahas soal isu mental.

Nah, nggak cuman tayangan luar aja nih, ternyata sudah banyak sinopsis film Indonesia yang membahas isu tersebut.

Kira-kira apa saja ya film Indonesia yang mengulas soal kesehatan mental? Yuk simak ulasannya berikut ini Kawan Puan.

1. Posesif (2017)

Film Posesif
Film Posesif IMDb

Film Posesif bercerita soal hubungan percintaan anak SMA, Lala dan Yudhis.

Bukannya bahagia, keduanya malah terjebak dalam hubungan yang toxic karena sikap posesif Yudhis, hingga nekat melukai teman-teman Lala.

Di film ini akan ada banyak nilai dan pelajaran soal kesehatan mental yang bisa Kawan Puan dapatkan.

Baca Juga: Mengenal Apa Itu Mysophobia, Kondisi Fobia yang Muncul di Sinopsis Drakor Clean with Passion for Now

Posesif sendiri menampilkan banyak nama artis terkenal, mulai dari Putri Marino, Adipati Dolken hingga Chicco Kurniawan.

2. 27 Steps of May (2019)

Film 27 Steps of May
Film 27 Steps of May 27stepsofmay.com

27 Steps of May juga bercerita soal kesehatan mental yang menimpa May.

May mengalami pelecehan seksual saat masih SMP sehingga memiliki trauma yang berat.

May terus mengurung diri di rumah, sampai akhirnya bertemu seseorang lewat lubang di kamarnya.

3. Baby Blues (2021)

Film Baby Blues
Film Baby Blues kompas.com

Salah satu kesehatan mental yang tidak boleh diabaikan adalah baby blues.

Baca Juga: Faktor Risiko dan Penyebab Hoarding Disorder yang Viral di TikTok

Isu itu juga yang diangkat dalam film Baby Blues yang dibintangi oleh Vino G Bastian dan Aurelie Moeremans.

Film ini akan menceritakan sepasang suami istri yang baru saja memiliki anak.

Sang ibu, Dina diketahui mengalami baby blues syndrom atau sindrom yang menyerang ibu setelah melahirkan.

4. Kukira Kau Rumah (2022)

Film Kukira Kau Rumah
Film Kukira Kau Rumah MD Pictures

Terakhir ada film Kukira Kau Rumah yang juga mengangkat isu kesehatan mental.

Kukira Kau Rumah bercerita soal Niskala yang memiliki kepribadian ganda atau bipolar.

Kehidupan niskala berubah saat bertemu dengan pram, seorang laki-laki yang kesepian.

Baca Juga: 6 Kondisi Terkait Alzheimer yang Bisa Diatasi dengan Olahraga

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria

Artikel ini merupakan bagian dari Lestari, program KG Media yang merupakan suatu rencana aksi global, bertujuan untuk menghapus kemiskinan, mengurangi kesenjangan dan melindungi lingkungan.



REKOMENDASI HARI INI

4 Sinopsis Film Indonesia Soal Kesehatan Mental, Udah Nonton?