Parapuan.co - Kawan Puan yang merupakan mahasiswa S2 dan S3 bisa memperoleh beasiswa dari Kementerian Agama (Kemenag).
Kemenag membuka program beasiswa Bantuan Penyelesaian Pendidikan (BPP) 2023.
Adapun pendaftaran beasiswa BPP untuk mahasiswa S2 dan S3 ini berlangsung hingga 20 Oktober 2023.
Apa syarat mendaftar dan bagaimana cara pendaftarannya? Simak informasinya seperti dilansir dari Kompas.com di bawah ini!
Syarat Pelamar Beasiswa BPP 2023 Kemenag
Untuk mendaftar beasiswa BPP dari Kemenag, mahasiswa harus memenuhi persyaratan sebagai berikut:
1. Warga Negara Indonesia (WNI).
2. Keluarga Besar Kementerian Agama.
3. Pendaftar berstatus sebagai mahasiswa aktif minimal di semester 3.
Baca Juga: 10 Ide Usaha Rumahan Sampingan untuk Mahasiswa Nambahin Cuan
4. Memiliki Indeks Prestasi Kumulatif (IPK) minimal 3,25.
5. Berasal dari Perguruan Tinggi terakreditasi A/B.
6. Pelamar tidak sedang menerima beasiswa dari sumber lain yang berpotensi double funding dari APBN.
7. Pelamar telah lulus Seminar Proposal Tesis/Disertasi.
8. Pelamar mendapatkan rekomendasi dari pimpinan tempat tugas/instansi asal.
9. Pelamar mendapatkan rekomendasi dari Pembimbing Tesis.
10. Bersedia menandatangani pakta integritas apabila lolos beasiswa.
Cara Mendaftar Beasiswa BPP Kemenag 2023
Di bawah ini langkah-langkah mendaftar beasiswa BPP 2023 dari Kementerian Agama:
Baca Juga: Tips Hemat Menabung Biaya Haji yang Diusulkan Naik Oleh Kemenag
1. Akses laman https://beasiswa.kemenag.go.id dan lakukan pendaftaran secara daring.
2. Melengkapi profil yang memuat data identitas diri, keluarga, pendidikan, prestasi akademik dan/atau non-akademik, kemampuan bahasa, dan organisasi.
3. Mendaftar pada beasiswa yang ingin diikuti dan melengkapi semua dokumen persyaratan sesuai yang tertera di laman https://beasiswa.kemenag.go.id.
4. Ikuti tahapan seleksi yang tertera pada dasbor akun.
Lebih lanjut, Kemenag menargetkan beasiswa untuk mahasiswa S2 akan berjumlah 150 penerima dan masing-masing menerima Rp20 juta.
Sedangkan untuk S3 ditargetkan kepada 200 penerima yang masing-masing mendapatkan Rp25 juta.
Bagi Kawan Puan yang tertarik, segera daftarkan dirimu sebelum batas waktu pendaftaran berakhir, ya.
Mudah-mudahan informasi di atas bermanfaat!
Baca Juga: Simak, 5 Tips Lolos Beasiswa Luar Negeri Meski IPK Kurang dari 3
(*)