3 Manfaat SymWhite 377, Salah Satu Kandungan Skincare Viral di TikTok

Anna Maria Anggita - Sabtu, 21 Oktober 2023
Manfaat SymWhite 377, kandungan skincare viral di TikTok
Manfaat SymWhite 377, kandungan skincare viral di TikTok Irina Kozmova

Dengan menghambat aktivitas tirosinase, SymWhite 377 membantu mengurangi produksi melanin pada kulit, sehingga kulit menjadi lebih cerah dan merata.

Tak hanya itu, SymWhite 377 telah terbukti memiliki sifat antioksidan dan anti-inflamasi.

Sifat tersebut berperan dalam melindungi kulit dari penyebab stres lingkungan dan mengurangi peradangan yang dapat menyebabkan hiperpigmentasi.

Seberapa efektifkah SymWhite 377?

Dalam sebuah penelitian yang diterbitkan dalam Journal of Cosmetic Dermatology, peneliti menguji kemanjuran SymWhite 377 dalam formulasi krim pada 30 relawan perempuan.

Studi tersebut menemukan bahwa SymWhite 377 secara signifikan mengurangi hiperpigmentasi dan meningkatkan kecerahan.

Bahkan dalam 12 minggu penggunaan SymWhite 377, kulit pun makin merata.

Tak hanya itu, studi lain yang diterbitkan dalam Journal of Drugs in Dermatology menguji keamanan dan kemanjuran serum yang mengandung SymWhite 377 pada 28 subjek dengan hiperpigmentasi wajah.

Studi tersebut menemukan bahwa serum efektif mengurangi hiperpigmentasi tanpa menimbulkan iritasi atau efek samping yang merugikan.

Baca Juga: Perawatan Akantosis Nigrikans, Kondisi Kulit Menghitam yang Viral di TikTok

(*)

Sumber: Solray Beauty
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat