Parapuan.co - Humbang Kriya merupakan UMKM Binaan Asuransi Sinar Mas yang pada tanggal 6-8 Oktober 2023 tampil di Lake Toba Fashion Week (LTFW) 2023 dengan membawakan konsep eco fashion.
Berdasarkan siaran pers dari LTFW 2023, di gelaran fashion yang diadakan di Sipinsur Geosite, Humbang Hasundutan, Sumatera Utara, Humbang Kriya tampil dalam tiga fashion show.
Setiap fashion show, Humbang Kriya menampilkan eco fashion yang menarik, berikut ulasannya.
1. Hari Pertama
Pada hari pertama, Humbang Kriya mempersembahkan lima busana hasil kolaborasi dengan desainer Nick Djatnika.
Selain itu, ada juga penampilan lima busana dari koleksi Shine Collection by Humbang Kriya.
Nick Djatnika merancang busana khusus untuk seragam Tim Front Office dan Tim Service dari CHADS - Coffee Hotel Ayola Dolok Sanggul.
Di mana adanya kolaborasi antara kain Humbang Shibori dan Humbang Batik dengan tenun lurik menciptakan seragam yang elegan.
Baca Juga: 5 Gaya Terbaik Kim Kardashian, Cocok Banget Dijadikan Inspirasi
Di sisi lain, Shine Collection by Humbang Kriya menampilkan dress dan outer
ready to wear yang berkesan chic.
Menariknya, warna-warna alam dari kain Humbang Batiq dipadukan dengan organza berhasil menjadi busana cantik yang cocok digunakan untuk anak muda.
2. Hari Kedua
Hari kedua LTFW 2023, Humbang Kriya menampilkan kain Humbang Shibori serta
Humbang EcoPrint yang diolah menjadi rok pleat skirt mewah.
Tak hanya itu, ditampilkan pula koleksi outer yang cocok dikombinasikan untuk busana muslim.
Adapun koleksi Humbang Kriya x Windy Chandra & Shine Collection by Humbang Kriya.
Koleksi tersebut hadir dalam lima dress yang memadankan Humbang Shibori dan Tenun Songket Humbang dalam berbagai gaya, mulai smart casual hingga couture.
Baca Juga: Agar Tak Mudah Rusak, Desainer Beberkan 3 Tips Merawat Kebaya
Pada kolaborasi ini Windy Chandra memainkan detail dan drapery, serta ada salah satu busana yang ia kreasikan dengan limbah kain Humbang Shibori menjadi gaun pesta yang indah serta mewah.
3. Hari Terakhir
Di hari terakhir LTFW 2023, Shine Collection by Humbang Kriya tampil kembali dengan busana couture.
Busana tersebut memanfaatkan kombinasi kain Humbang Shibori dan Tenun Songket Humbang.
Tenun songket Humbang menggunakan benang katun dan bahkan benang yang terbuat dari limbah plastik.
"Keikutsertaan Humbang Kriya dalam event LTFW 2023 ini merupakan upaya kami untuk mengangkat karya UMKM binaan Asuransi Sinar Mas agar dapat naik kelas," terang Dumasi M M Samosir, Direktur PT Asuransi Sinar Mas sekaligus pembina Rumah Kreatif Sinar Mas di Dolok Sanggul, Humbang Hasundutan.
"Melalui LTFW 2023, kami berharap karya wastra dan koleksi busana Humbang Kriya yang menggunakan konsep Eco Fashion ini akan semakin dikenal lebih luas di masyarakat, baik di tingkat lokal maupun internasional," lanjutnya.
Ia juga berharap langkah ini akan mendukung produksi berkelanjutan dan akhirnya
membuka peluang ekonomi yang lebih luas di wilayah Kabupaten Humbang
Hasundutan.
Baca Juga: Terinspirasi Motif Chinoiseri, Benang Jarum Pamer Koleksi di London Fashion Week
(*)