Alami Keguguran, Begini Kronologi Ibu Hamil Marah di KRL yang Viral di TikTok

Saras Bening Sumunar - Selasa, 24 Oktober 2023
Kronologi Ibu Hamil Marah di KRL yang Viral di TikTok.
Kronologi Ibu Hamil Marah di KRL yang Viral di TikTok. Wachiwit

Parapuan.co - Baru-baru ini viral di TikTok video ibu hamil di KRL yang kesal dengan penumpang lain.

Video viral di TikTok ini diduga memicu kemarahan ibu hamil di KRL lantaran dirinya diam-diam direkam oleh penumpang lain.

Lebih parahnya, ibu hamil ini dijadikan bahan omongan di grup perempuan yang merekamnya. Terkait video yang viral di TikTok ini, banyak yang penasaran dengan bagaimana kronologi kejadian.

Akun TikTok @jovitaelina belakangan membagikan kronologi kejadian ibu hamil yang marah-marah di KRL.

Diketahui peristiwa ini terjadi di KRL Tanah Abang-Rangkas.

Dipucu karena Seorang Penumpang Merekamnya Diam-Diam

Video yang viral ini mulanya dibagikan oleh akun TikTok @rismasf10.

Video tersebut memperlihatkan cek-cok antara penumpang KRL yang menarik perhatian perempuan lain.

Peristiwa meneganggangkan di KRL ini rupanya dipicu oleh ulah seorang penumpang KRL yang diam-diam merekam seorang ibu hamil dan menjadikannya sebagai bahan obrolan di grup chating.

Baca Juga: 5 Jenis Buah-buahan yang Baik Dikonsumsi Ibu Hamil, Apa Saja?

 

Dalam unggahan TikTok @jovitaeliana, ia membagikan kronologi kejadian dari sudut pandang si ibu hamil.

Ibu hamil tersebut bahkan membenarkan adanya perselisihan antara dirinya dan penumpang lain

"Betul terjadi pertengkaran karena apa, ibu hamil ini duduk sebelahan sama satu cewek nah si cewek ini temenan sama yang ada di seberangnya," kata @jovitaeliana.

"Dan ternyata saat si ibu hamil ini ngantuk mau tidur, enggak sengaja nih kebaca chat di sebelahnya. Ternyata mbak di sebelah dan di seberang ini ngomongin si ibu hamil," jelasnya lagi.

Usut punya usut, perempuan yang duduk di seberang ibu hamil ini rupanya sudah memfoto atau memvideo si ibu hamil.

"Mbak di seberang sana foto atau videoin ibu hamil tersebut dikirim ke grup WA mereka berdua dan teman-temannya, dijadiin bahan omongan," jelasnya lagi.

Mengetahui hal tersebut, ibu hamil itu pun langsung menegur kedua perempuan di KRL.

Bukan meminta maaf, dua perempuan ini justru terlibat adu mulut dengan ibu hamil.

@jovitaeliana Duh ini tuh trigger banget sih. Heran ya gue ada manusia jenis begini. Gak ada malunya.. . #krlcommuterline #krljabodetabek #krllife #krl #commuterline #ankerindonesia #anker #anakkereta #gerbongkereta #kai #bumil #gerbongwanita #fyp #ibuhamil #foryou #foryoupage #viral #sharing #personalopinion #adab #etika #empati #smartphone #katro #marah ♬ original sound - •Tempat kumpul keresahan ibu•

Baca Juga: Butuh Persiapan, Ini 7 Tips Mencari Lowongan Kerja bagi Ibu Hamil

Mengalami Keguguran

Karena emosi, ibu hamil ini lebih memilih untuk turun dari KRL yang ia tumpangi.

Namun, saat turun dari KRL ibu hamil ini mengalami kram perut yang luar biasa hingga mengalami pendarahan.

"Akhirnya dia turun dari KRL, dan ternyata mengalami kram perut yang luar biasa dan langsung pendarahan," tegasnya.

Lebih parahnya, kondisi ini membuat kehamilannya mengalami keguguran. Padahal, si ibu hamil sudah menantikan kehamilannya selama dua tahun.

"Ternyata, mengalami keguguran. Ibu hamil ini menunggu berkat hamil ini selama dua tahun," tegasnya.

Melalui akun TikTok @rismasf, ibu hamil yang berisinial H ini juga membagikan kesedihannya kehilangan sang buah hati.

"Aku menunggu kehamilan 2 tahun,"

"Turun dari kereta darah udah keluar banyak"

"Marah kecewa semua campur aduk," tulisnya.

@rismasf10 masih banyak yang bertanya tanya soal kronologi di video aku sebelum nya. ini kronologi sebenernya ya. untuk foto yg disensor itu bukti bahwa foto tersebut bumil nya, dan akupun masi mengingat wajah bumil tersebut. dan plis ya untuk tidak mengarang cerita atas kronologi ini. semoga kejadian ini tidak terulang kembali. semangat ❤️ #fyp #fypシ #krl #krlcommuterline ♬ penjaga hati - Nadhif Basalamah

Baca Juga: Via Vallen Keguguran, Ini Penyebab dan Tanda Janin Tidak Berkembang

(*)



REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat