Parapuan.co - Kawan Puan penggemar penyanyi Nike Ardilla? Ini dia rekomendasi sinopsis series yang menceritakan masa muda sang legenda.
Nike Ardilla The Series merupakan serial garapan sutradara Harris Nizam dan naskahnya ditulis oleh Beby Hasibuan.
Series Indonesia ini cukup dinantikan penayangannya terutama oleh penggemar Nike Ardilla.
Secara keseluruhan, sinopsis series Nike Ardilla The Series akan mengupas kehidupan masa remaja Nike Ardilla.
Seperti diketahui, Nike Ardilla merupakan penyanyi legendaris asal Bandung, Jawa Barat.
Di masa mudanya, Nike Ardilla telah merilis berbagai judul lagu populer "Ku Tak Akan Bersuara", "Bintang Kehidupan", "Suara Hatiku" dan masih banyak lagi lainnya.
Namun sayang, pada 19 Maret 1995 Nike Ardilla mengalami kecelakaan yang membuatnya meninggal dunia.
Nah, Kawan Puan yang ingin tahu lebih dalam tentang Nike Ardilla The Series, yuk, kita simak artikel berikut.
Mulai dari alur cerita, daftar pemain, hingga jadwal penayangannya.
Baca Juga: Zoe Abbas Jackson Jadi Pemeran Utama di Nike Ardila the Series
Sinopsis Series Nike Ardilla
Nike Ardilla The Series akan mengisahkan tentang perjalanan karier, persahabatan, hingga percintaan Nike Ardilla yang punya bernama lengkap Raden Rara Nike Ratnadilla Kusnadi.
Series yang mengusung genre drama biografi ini akan diawali dengan bagaimana Nike Ardilla merintis karier di panggung hiburan.
Bukan itu saja, penonton nantinya juga akan disuguhkan dengan kesuksesan-kesuksesan yang berhasil diraih sang lady rocker.
Seiring mencuatnya popularitas Nike Ardilla, ia mulai menerima tantangan-tantangan baru dalam kehidupannya.
Termasuk tantangan dalam keluarga hingga hubungan percintaannya yang muncul dalam alur cerita.
Wah, Kawan Puan semakin penasaran dengan cerita lengkapnya, bukan?
Pemeran Series Nike Ardilla
Baca Juga: Nining Ningsihrat, Ibunda Mendiang Nike Ardilla Meninggal Dunia
Melansir dari Kompas.com, aktris Zoe Abbas Jackson didapuk menjadi karakter perempuan sekaligus pemeran utama yang memerankan sosok Nike Ardilla.
Bukan itu saja, Zoe Abbas Jackson nantinya juga akan beradu akting dengan bintang-bintang ternama.
Contohnya adalah Indra Brasco, Kiesha Alvaro, Eddie Brokoli, Endhita, Ariyo Wahab, dan masih banyak lagi.
Jadwal Tayang Nike Ardilla The Series
Nike Ardilla The Series dijadwalkan tayang mulai Jumat, (27/10/2023).
Series Indonesia ini nantinya akan dibagi menjadi dua bagian yakni bagian pertama dan kedua.
Bagian pertama terdiri dari tiga episode dan bagian kedua akan menampilkan enam episode.
Kamu yang penasaran dengan sinopsis series Nike Ardilla The Series bisa menyaksikannya di layanan streaming STRO yang bisa diunduh di App Store, Play Store, atau mengunjungi laman resmi STRO.TV.
Baca Juga: Nike Ardilla Dihidupkan Kembali ZerosiX Park dalam Remake Lagu Sandiwara Cinta
(*)