Rekomendasi Eksfoliator Wajah di Sephora untuk Perempuan Usia 30-an

Arintha Widya - Jumat, 27 Oktober 2023
Rekomendasi Eksfoliator Wajah di Sephora untuk Perempuan Usia 30-an
Rekomendasi Eksfoliator Wajah di Sephora untuk Perempuan Usia 30-an

Parapuan.co - Kawan Puan merasa menggunakan pembersih wajah biasa tak cukup untuk membersihkan secara maksimal?

Mungkin kamu butuh eksfoliator untuk mengatasi masalah wajahmu. Di Sephora Indonesia ada rekomendasinya, lho.

Ada sejumlah produk eksfoliator berlabel Clean yang tidak mengandung bahan-bahan berbahaya seperti BPA di Sephora.

Apa saja? Yuk, simak tiga rekomendasi eksfoliator wajah di Sephora untuk perempuan usia 30-an di bawah ini!

1. Exfoliating Face Wash dari Fresh

Rekomendasi Eksfoliator Wajah di Sephora untuk Perempuan Usia 30-an: Fresh
Rekomendasi Eksfoliator Wajah di Sephora untuk Perempuan Usia 30-an: Fresh Sephora

Rekomendasi yang pertama ialah Exfoliating Face Wash dari Fresh yang juga termasuk kategori Sephora Exclusive.

Produk eksfoliator wajah ini diklaim mampu menghilangkan kotoran dan minyak berlebih tanpa membuatnya kering.

Eksfoliator ini juga dapat menyempurnakan tampilan pori-pori sehingga membuat kulit wajah tampak halus dan lembut.

Produk ini bisa digunakan sebagai pembersih harian karena terbuat dari stroberi asli dan kristal gula yang halus.

Baca Juga: Harga Terjangkau, Ini 3 Rekomendasi Micellar Water di Zalora

Pembersih wajah dari Fresh ini juga dapat menjaga kelembapan alami kulitmu, lho.

Di Sephora, produk ini dijual Rp265.000 untuk kemasan 50ml, dan Rp585.000 untuk kemasan 125ml.

2. Lemon-Aid Detox & Glow Micro-Peel dari Nudestix

Rekomendasi Eksfoliator Wajah di Sephora untuk Perempuan Usia 30-an: Nudestix
Rekomendasi Eksfoliator Wajah di Sephora untuk Perempuan Usia 30-an: Nudestix Sephora

Rekomendasi eksfoliator wajah di Sephora untuk perempuan usia 30-an berikutnya, yaitu Lemon-Aid Detox & Glow Micro-Peel dari Nudestix.

Produk ini diformulasikan dengan ekstrak apel dan delima, sehingga mengandung vitamin C sebagai antioksidan.

Eksfoliatior ini dapat meningkatkan hidrasi kulit wajah, ditambah ekstrak kulit lemon yang mencerahkan dan membuat kulit tampak bercahaya.

Asam, enzim, dan bahan aktif lainnya dapat mengeksfoliasi kulit dengan lembut dan tidak perih.

Lantaran diberi label Clean di Sephora, produk ini jelas bebas dari sulfat, gluten, paraben, pewangi sintetis, dan bahan berbahaya lainnya.

Produk yang juga termasuk ke dalam kategori Sephora Exclusive ini dijual dengan harga Rp611.000.

Baca Juga: Ini 5 Langkah Perawatan Wajah yang Harus Dilakukan di Usia 30an

3. Dual Exfoliating Face Wipe dari Sephora Collection

Rekomendasi Eksfoliator Wajah di Sephora untuk Perempuan Usia 30-an: Exfoliating Wipes
Rekomendasi Eksfoliator Wajah di Sephora untuk Perempuan Usia 30-an: Exfoliating Wipes Sephora

Selanjutnya, ada pula rekomendasi eksfoliator wajah di Sephora untuk perempuan usia 30-an di Sephora Collection.

Produk bernama Dual Exfoliating Face Wipe diciptakan untuk kamu yang suka kepraktisan.

Produk ini tidak mengharuskanmu ke kamar mandi, karena bisa digunakan kapan saja dalam berbagai aktivitas di luar rumah.

Meski berupa tisu basah, eksfoliator ini mengandung ekstrak bahan alami yang mampu membersihkan dan melembutkan wajah.

Hanya sekali poles, wajahmu tampak lebih jernih, halus, dan lebih bercahaya.

Dengan aroma grapefruit yang segar, eksfoliator wajah yang satu ini dijual dengan harga Rp173.000 di Sephora.

Nah, Kawan Puan mau pilih produk eksfoliator yang mana nih untuk wajahmu?

Baca Juga: Cocok untuk Gen Z, Ini Rekomendasi Pembersih Wajah yang Bisa untuk Semua Jenis Kulit

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

Mengapa Semut Muncul di Rumah Saat Musim Hujan? Ini Cara Mengatasinya