BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Profil Zoe Abbas Jackson hingga Kelola Keuangan untuk Karyawan Baru

Linda Fitria - Selasa, 31 Oktober 2023
Ilustrasi atur keuangan untuk karyawan baru
Ilustrasi atur keuangan untuk karyawan baru AmnajKhetsamtip

Parapuan.co - Berikut ini deretan berita terpopuler di kanal Lady Boss, Selasa (31/10/2023), salah satunya profil Zoe Abbas.

1. 6 Tips Mengelola Keuangan bagi Karyawan Baru, Batasi Self Reward!

Kawan Puan, adakalanya sebagai karyawan baru kamu merasa perlu memberikan apresiasi pada diri sendiri karena akhirnya mendapat pekerjaan. Akan tetapi, jangan sampai apresiasi atau self reward membuatmu menghambur-hamburkan gaji yang kamu peroleh.

Sebagai karyawan baru, kamu mesti memahami cara mengelola keuangan yang baik. Jadi, kamu tidak akan terlalu boros dan bisa menabung untuk masa depan yang lebih baik lagi.

Mengutip Jobstreet via Kompas.com, di bawah ini beberapa tips mengelola keuangan bagi karyawan baru yang wajib kamu tahu!

1. Membuat Rencana Keuangan Bulanan

Dalam mengelola keuangan, hal pertama yang wajib dilakukan karyawan baru adalah menyusun rencana anggaran bulanan. Lakukan pencatatan terhadap pendapatan dan pengeluaran bulananmu secara spesifik dan terperinci.

Dengan begitu, kamu bisa tahu pengeluaran rutin bulanan dan dapat memperkirakan berapa jumlah yang bisa kamu sisihkan.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Catat, Ini Cara Mengelola Keuangan Rumah Tangga bagi Pasangan Baru

2. Sosok Zoe Abbas Jackson, Pemeran Nike Ardilla the Series yang Viral di TikTok

Kawan Puan, sosok Zoe Abbas Jackson saat ini sedang jadi sorotan hingga viral di TikTokZoe Abbas Jackson viral di TikTok karena didapuk menjadi pemeran utama dalam serial Nike Ardilla the Series.

Nike Ardilla the Series sendiri jadi topik hangat hingga viral di TikTok karena menceritakan kisah masa muda sang legenda.

Dalam serial ini, Zoe dipercaya memerankan sosok Nike Ardilla, seorang penyanyi yang berasal dari Bandung, Jawa Barat.

Bagi yang baru kenal Zoe karena serial ini, kamu harus tahu kalau Zoe adalah sosok aktris muda berbakat loh. Sebelum menjadi Nike Ardilla, Zoe ternyata sudah memerankan banyak karakter di sinetron, serial, hingga film.

Nah tak kenal maka tak sayang nih, agar lebih mengetahui soal sosok Zoe, yuk simak perjalanan kariernya berikut ini melansir Kompas.com!

Profil dan Perjalanan Karier Zoe Abbas

Zoe adalah seorang aktris muda kelahiran 31 Desember 2002 dan sudah memulai karier di tahun 2016.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Karakter Perempuan dan Daftar Pemain Sinopsis Series Nike Ardilla the Series

3. Gagal dalam Berkarier? Begini Cara Mengubahnya Jadi Kesuksesan

Kawan Puan, tidak semua orang langsung berhasil dalam karier tanpa menghadapi kegagalan.

Lulusan baru misalnya, yang pertama kali bekerja, mungkin akan mengalami kegagalan dalam pekerjaan karena masih butuh belajar.

Yang terpenting adalah jangan menyerah ketika kamu menghadapi kegagalan dalam karier.

Sering kali, kegagalan merupakan tahap di mana kamu bisa segera meraih kesuksesan.

Nah, berikut ini cara mengubah kegagalan karier menjadi kesuksesan seperti dikutip dari Jobstreet!

1. Terima Kegagalan yang Kamu Lakukan

Pertama, kamu harus ikhlas menerima kegagalan dalam bekerja yang kamu lakukan.

Dengan menerima kegagalanmu, kamu bisa tahu di mana letak kesalahan dan bagaimana memperbaikinya.

Selain itu, kamu juga akan lebih mampu menghilangkan perasaan bersalah dan bisa segera move on.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Selain Bisa Jadi Pilot, Ini Peluang Karier Perempuan di Industri Penerbangan

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Profil Zoe Abbas Jackson hingga Kelola Keuangan untuk Karyawan Baru