Ketahui 5 Penyebab Perempuan Tidur Mendengkur Selain Obesitas

Saras Bening Sumunar - Kamis, 2 November 2023
Penyebab perempuan tidur mendengkur, termasuk tanda obesitas.
Penyebab perempuan tidur mendengkur, termasuk tanda obesitas. Freepik.com

Parapuan.co - Kawan Puan, apakah kamu kerap mendapati teman atau saudara perempuanmu tidur mendengkur? Atau malah kamu sendiri yang sering tidur mendengkur?

Kondisi ini tentu membuatmu bertanya-tanya tentang apa penyebab perempuan tidur mendengkur.

Pada dasarnya, penyebab tidur mendengkur sering dikaitkan dengan posisi tidur yang menyumbat pernapasan.

Namun, siapa sangka penyebab perempuan mendengkur juga bisa karena masalah obesitas lho.

Bukan itu saja, penyebab perempuan mendengkur ternyata juga berkaitkan dengan menopause.

Ingin tahu bagaimana penjelasan lengkapnya? Melansir dari laman Sleep Foundationsimak ulasan berikut.

Penyebab Perempuan Tidur Mendengkur

1. Kehamilan

Kawan Puan, tahukah kamu bahwa kehamilan menyebabkan perempuan tidur mendengkur?

Baca Juga: Mendapati Anak Tidur Mendengkur? 5 Hal Ini Bisa Jadi Penyebabnya

Memasuki kehamilan trimester ketiga, ibu hamil akan lebih kerap mendengkur saat tidur.

Hal ini dipengaruhi oleh perubahan hormon, berat badan, hingga pembengkakan di saluran pernapasan selama masa kehamilan.

2. Menopause

Selain kehamilan, menopause juga menjadi penyebab lain mengapa perempuan tidur mendengkur.

Pada perempuan yang mengalami menopause, mendengkur atau mengorok disebabkan karena penurunan estrogen dan progesteron.

Setelah menopause, berat badan wanita juga biasanya bertambah , sehingga meningkatkan risiko obesitas dan perubahan pernapasan saat tidur.

3. Posisi Tidur

Cara perempuan tidur juga dapat memengaruhi apakah mereka akan mengorok atau tidak.

Baca Juga: Tips Memilih Bantal Nyaman yang Bisa Kurangi Potensi Mendengkur

Tidur dalam posisi tengkurap cenderung meningkatkan kemungkinan mendengkur karena dapat menghambat aliran udara.

4. Gangguan Kelenjar Tiroid

Kawan Puan, perempuan dengan gangguan kelenjar tiroid seperti hipotiroid juga memungkinkan mendengkur saat tidur.

Hipotiroid dapat menyebabkan produksi hormon tiroid menurun dan memengaruhi orang-organ di dalam tubuh.

Kondisi inilah yang akhirnya membuat saluran pernapasan menyempit dan memicu suara dengkuran yang dialami perempuan.

5. Obesitas

Terakhir, masalah obesitas atau kegemukan juga menjadi penyebab lain perempuan mendengkur saat tidur.

Kelebihan berat badan dapat menyebabkan penumpukan lemak di sekitar leher dan tenggorokan.

Kondisi inilah yang pada akhirnya dapat mengganggu aliran udara saat tidur.

Kawan Puan, itu tadi lima penyebab perempuan mendengkur saat tidur.

Mulai dari masa kehamilan hingga masalah obesitas. Apakah kamu juga demikian?

Baca Juga: Mendengkur hingga Bergumam, Ini Penyebab Bayi Mengeluarkan Suara saat Tidur

(*)



REKOMENDASI HARI INI

Putri Marino Mengaku Dulu Tak Punya Mimpi, Tapi Raih Piala Citra di Film Debut