3 Solusi Jika Atasan Memberimu Pekerjaan di Luar Jobdesc, Apa Saja?

Arintha Widya - Minggu, 5 November 2023
Untuk perempuan karier, ini solusi jika diberi tugas di luar jobdesc oleh atasan di kantor.
Untuk perempuan karier, ini solusi jika diberi tugas di luar jobdesc oleh atasan di kantor. Freepik

Parapuan.co - Kawan Puan, sebagai karyawan mungkin kamu pernah diberi pekerjaan yang tidak sesuai dengan jobdesc atau tugas di jabatanmu.

Misalnya kamu seorang copywriter, tapi juga disuruh membuat desain materi untuk konten media sosial.

Mengerjakan tugas yang tidak menjadi tanggung jawab kita memang bisa saja melelahkan.

Akan tetapi karena diutus langsung oleh atasan, tak jarang kita menerimanya begitu saja walau dalam hati tidak terima.

Lantas, bagaimana mengatasinya jika kamu diberi pekerjaan yang tidak sesuai dengan jobdesc?

CEO Bicara HR, Talita Zulmi membocorkan solusinya melalui laman LinkedIn miliknya. Yuk, intip!

1. Identifikasi Apakah Pekerjaan Terkait Sesuai Kompetensimu

Pertama, kamu perlu mengidentifikasi terlebih dulu apakah pekerjaan yang diberikan sesuai kompetensimu atau tidak.

Pasalnya, pekerjaan terkait bisa saja sesuai, tapi tidak semua pekerjaan ditulis di jobdesc karyawan.

Baca Juga: Catat, Ini 7 Tips Efektif Mengatasi Stres Saat Pekerjaan Menumpuk

Atasan mungkin melihatmu bisa mengerjakannya, sehingga berpikir itu tidak akan membebanimu.

Kalaupun tugas yang diberikan beda jalur atau tidak sesuai, barangkali atasan menganggapmu mampu melakukannya.

Bila kamu memang belum paham tugas yang diberikan, kamu bisa mengatakan hal ini kepada atasan:

"Saya belum pernah mengerjakan tentang ini sebelumnya. Untuk itu, saya membutuhkan arahan lebih dari Bapak/Ibu agar bisa mengerjakannya dengan baik."

2. Sampaikan Pekerjaan Utama yang Sedang Kamu Lakukan

Kedua, kamu bisa menyampaikan pada atasan bahwa ada tugas dari jobdesc utama yang sedang kamu kerjakan.

Sekali pun bisa, mungkin kamu akan mengerjakannya setelah pekerjaan utamamu selesai.

Dengan ini, kamu bisa memperkirakan mana yang harus jadi prioritas dan bisa mengatur ritme kerjamu ketika mendapatkan tugas dadakan tadi.

Contoh kalimat yang bisa kamu sampaikan: "Saya dengan senang hati akan mengerjakan tugas di luar jobdesc, karena sekalian belajar ilmu baru."

Baca Juga: 4 Trik Atasi Krisis Pekerjaan ala Prilly Latuconsina di I Do(n't) Love Him

"Tetapi saya punya pekerjaan utama yang mesti diprioritaskan, sehingga saya harap tidak terlalu mendapatkan tekanan untuk mengerjakan tugas baru ini."

3. Perhatikan Feedback yang Kamu Dapat Setelah Melakukan Kedua Hal di Atas

Terakhir, pastikan kamu memperhatikan feedback dari atasan ketika kamu melakukan salah satu atau kedua poin di atas.

Pasalnya menurut Talita Zulmi, ada kalanya perusahaan memberi pekerjaan di luar tanggung jawab untuk membantu karyawan mengembangkan skills.

Ketika kamu mengerjakan tugas yang diberikan dengan baik, bisa saja perusahaan akan memberikan kesempatan karier yang lebih bagus.

Namun, kalau alasannya karena tidak ada karyawan lain yang mengerjakan atau perusahaan tidak ingin merekrut orang baru untuk tugas-tugas terkait, pertimbangkan dulu baik-baik.

Barangkali, itu menjadi tanda bahwa sudah saatnya kamu mendapatkan kesempatan karier yang lebih baik di luar sana.

Itulah tadi beberapa cara yang dapat kamu lakukan jika mendapatkan tugas di luar jobdesc. Semoga berguna, ya.

Baca Juga: Apakah Menyebar CV Efektif untuk Mencari Pekerjaan? Begini Kata HR

(*)

Sumber: LinkedIn
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Komnas Perempuan Buka Lowongan Kerja Staf Unit Pengaduan, Ini Syaratnya