Simak! Jadwal dan Cara Beli Tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta

Rizka Rachmania - Rabu, 8 November 2023
Jadwal dan cara beli tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Indonesia.
Jadwal dan cara beli tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Indonesia. PT Nusantara Indah Ceria Entertainment

Parapuan.co - Harga tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta sudah dirilis. Berikut informasi lengkap mengenai jadwal dan cara beli tiket Golden Disc Awards 2024.

Kawan Puan yang mau nonton idola K-pop kesayangan pasti penasaran dengan informasi mengenai jadwal dan cara beli tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta.

Kabar baiknya, selain harga, jadwal dan cara beli tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta sudah diinfokan oleh PT Nusantara Indah Ceria Entertainment (PT NICE).

Dalam acara konferensi pers Golden Disc Awards 2024 yang digelar di The Kasablanka, Jakarta, Rabu, (8/11/2023), PT NICE selaku promotor membagikan informasi mengenai jadwal dan cara pembelian tiket.

Golden Disc Awards yang jadi ajang penghargaan musik tahunan Korea Selatan pada tahun 2024 akan digelar di Jakarta, tepatnya di Jakarta International Stadium (JIS).

Golden Disc Awards di Jakarta tahun depan akan diselenggarakan pada hari Sabtu, 6 Januari 2024.

Adapun jadwal pembelian tiket Golden Disc Awards 2024 yang digelar di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, adalah sebagai berikut:

Jadwal dan cara beli tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Indonesia.
Jadwal dan cara beli tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta International Stadium (JIS), Jakarta, Indonesia. NICE Events

1. Tiket VIP

Baca Juga: Golden Disc Awards ke-38 Bakal Digelar di Jakarta, Catat Jadwalnya!

Tiket VIP Package seharga Rp6 juta (belum termasuk pajak dan biaya lain-lain) bisa dibeli secara online mulai tanggal 23 November 2023 pukul 13.00 WIB.

Pembelian tiket VIP pada tanggal 23 November 2023 ini melalui aplikasi Livin' by Mandiri.

Tiket VIP Package hanya bisa dibeli di aplikasi Livin' by Mandiri dan tidak akan dijual di ticketing platform lainnya.

2. Tiket Reguler

Tiket reguler yang di dalamnya termasuk Festival dan CAT akan mulai dijual pada tanggal 30 November 2023 pukul 13.00 WIB.

Penjualan tiket reguler tanggal 30 November 2023 ini adalah melalui aplikasi Livin' by Mandiri.

Tiket reguler kemudian akan dijual lagi di luar aplikasi Livin' by Mandiri pada tanggal 1 Desember 2023 pukul 13.00 WIB.

Adapun ticketing platform terpilih untuk penjualan tanggal 1 Desember 2023 sampai dengan artikel ini ditulis, belum disebutkan oleh pihak promotor.

Baca Juga: Lineup Golden Disc Awards 2023 di Bangkok, Ada NewJeans hingga Younha

Cara Beli Tiket Golden Disc Awards 2024

Kawan Puan yang mau nonton, cara beli tiket Golden Disc Awards 2024 di Jakarta cukup mudah kok, karena bisa dilakukan secara online lewat aplikasi.

Kawan Puan hanya perlu mengunduh aplikasi Livin' by Mandiri di smartphone untuk bisa membeli tiket secara online.

Pastikan kamu sudah punya rekening di bank Mandiri atau kalaupun belum bisa membuatnya dulu saat mengunduh aplikasi Livin' by Mandiri.

Pembelian tiket Golden Disc Awards 2024 bisa dilakukan di section Livin' Sukha yang ada pada aplikasi Livin' by Mandiri.

Setelah itu pilih tiket yang kamu inginkan, jumlah yang akan dibeli, masukkan data yang dibutuhkan, dan selesaikan pembayaran.

Berikut informasi mengenai harga tiket Golden Disc Awards 2024, namun belum termasuk pajak, biaya platform, dan biaya lain-lainnya:

- VIP package:Rp6.000.000.

- Festival A (numbered seating): Rp4.500.000.

- Festival B ((numbered seating): Rp3.800.000.

- CAT 1 (numbered seating): Rp4.000.000.

- CAT 2 (numbered seating): Rp3.550.000.

- CAT 3 (numbered seating): Rp2.700.000.

- CAT 4 (numbered seating): Rp2.400.000.

- CAT 5 (numbered seating): Rp1.750.000.

- CAT 6 (numbered seating): Rp1.300.000.

Baca Juga: GDA 2024 Digelar di Jakarta, Simak Tips dan Trik Nonton Konser Musik bagi Pemula

(*)

Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Kampanye Akbar, Paslon Frederick-Nanang: Kami Sedikit Bicara, Banyak Bekerja