Hadir dengan Makanan Lebih Beragam, Ini Rekomendasi Menu di Apsari Artisan

Citra Narada Putri - Rabu, 8 November 2023
Rekomendasi menu di Apsari Artisan.
Rekomendasi menu di Apsari Artisan. (Apsari Artisan)

Parapuan.co - Penggemar artisant bakery nampaknya perlu memasukkan Apsari Artisan dalam daftar wajib coba.

Apsari Artisan yang didirikan oleh pebisnis perempuan Ita Juliati pada 2020 ini awalnya fokus membuat bakery rumahan.

Adapun varian roti artisan yang dibuatnya adalah seperti sourdough, loaf, ciabatta, baguette, cookies dan condiment lainnya.

Dengan konsep artisan, dijelaskan oleh Ita bahwa semua roti dibuatnya dengan proses handmade menggunakan bahan terbaik dan tidak memakai bahan pengawet.  

Jika awalnya hanya dijajakkan secara online melalui media sosial dan e-commerce, Apsari Artisan pun berkembang dengan membuka toko pertamanya pada tahun 2021 di Pondok Indah Mall 3, Jakarta.

Toko pertama Apsari Artisan pun tak lagi hanya menghadirkan roti-roti artisan handmade yang berkualitas.

Ita juga mengembangkan menunya dengan menyediakan makanan berat seperti sandwich, pasta, salad hingga kopi aneka rupa. 

Dua tahun berjalan, penggemar setia Apsari Artisan turut bertumbuh, yang akhirnya mendorong Ita Juliati untuk mengembangkan tempatnya ke lokasi yang lebih besar.

Dan kini, Apsari Artisan hadir di tempat yang lebih luas dan nyaman untuk menikmati santapan bersama keluarga, teman, rekan kerja hingga pasangan.

Baca Juga: 5 Inspirasi Kostum Halloween ala Drama Korea, Ada Vampir dan Gumiho

Berlokasi di PIM 3, lantai 2, Apsari Artisan hadir dengan konsep classic mid century dan menu makanan yang lebih variatif. 

Yaitu menyediakan 50 jenis makanan mulai dari western sampai Asia, hingga snack juga dessert.

Ini dia rekomendasi menu makanan wajib coba di Apsari Artisan:

Sou-Preme Steak Sandwich

Rekomendasi menu di Apsari Artisan, Sou-Preme Beef Steak.
Rekomendasi menu di Apsari Artisan, Sou-Preme Beef Steak. (Apsari Artisan)

Sou-Preme Steak Sandwich adalah menu andalan Apsari Artisan karena memadukan bahan berkualitas dengan proses pembuatan yang tak main-main.

Bagaimana tidak sous vide wagyu steak ini memerlukan waktu pemasakan yang sangat lama untuk menghadirkan daging yang lembut.

Wagyu steak tersebut pun kemudian dibungkus dengan olive sourdough yang dibuat secara handmade oleh Apsari.

Dilengkapi dengan keju, basic sauce buatan Apsari dan caramalized onion membuat sandwich ini sangat nikmat. 

Baca Juga: Ini Rekomendasi Restoran Kari ala Jepang dengan Menu Ukuran Jumbo

Spicy Creamy Chicken Pasta

Rekomendasi menu di Apsari Artisan, Spicy Cream Chicken Pasta.
Rekomendasi menu di Apsari Artisan, Spicy Cream Chicken Pasta.

Penggemar makanan pedas wajib mencoba menu ini di Apsari Artisan.

Spicy Creamy Chicken Pasta adalah menu pasta spaghetti yang diperkaya dengan ayam asap dan cream cheese.

Namun sentuhan istimewanya terletak pada penggunaan signature hot sauce buatan Apsari  yang tak bisa ditemukan di restoran lain.

Corn Cheese

Rekomendasi menu di Apsari Artisan, Corn Cheese.
Rekomendasi menu di Apsari Artisan, Corn Cheese. (Apsari Artisan)

Para penggemar keju, masukkan menu Corn Cheese ini dalam daftar must try saat mengunjungi Apsari Artisan.

Corn cheese adalah menu yang memadukan jagung manis dengan keju mozzarella, onion, mayonnaise dan susu.

Seperti dikatakan oleh Ita Juliati, menu ini seperti cheese fondue namun lebih kaya rasa.

Selain menu-menu makanan internasional, Kawan Puan juga bisa menikmati specialty coffee dan artisanal tea yang hanya bisa ditemukan di Apsari Artisan.

Salah satunya seperti Berry Jazzy untuk berry infused coffee yang diproses dengan cara cold brew

(*)

Baca Juga: 4 Rekomensasi Menu Baru di Tokyo Belly, Kuahnya Lebih Kental dan Gurih



REKOMENDASI HARI INI

Mengapa Semut Muncul di Rumah Saat Musim Hujan? Ini Cara Mengatasinya