Parapuan.co - Tips merawat bibir agar tampilannya cerah jadi topik menarik yang viral di TikTok, khususnya bagi para perempuan.
Sebab, bibir yang gelap terkadang memengaruhi kepercayaan diri, sehingga kamu pun butuh tips merawat bibir viral di TikTok.
Berdasarkan video viral di TikTok dari akun @dr.audrey_natalia, merawat bibir ternyata sederhana seperti saat kamu menjaga kesehatan kulit.
@dr.audrey_natalia #stitch with @yafi tessa katanya #superhacks Untuk Bibir Cerah? #belajarbarengdraudrey #draudreynatalia #longervideos #bibirsehat ♬ original sound - dr. Audrey | Rambut & Kulit
"Bibir yang lembab dan sehat, itu dengan otomatis akan cerah dengan sendirinya," kata @dr.audrey_natalia.
Ia menjelaskan bahwa lapisan bibir yang paling atas bernama stratum corneum sangat tipis dan mudah iritasi.
"Tiap kali iritasi akan ningkatin produksi melanin, bakalan bikin bibir kamu semakin gelap," ujarnya.
Mengetahui kondisi tersebut, @dr.audrey_natalia menyatakan agar Kawan Puan melakukan perawatan bibir dengan tepat.
Lantas bagaimana cara merawar bibir agar cerah?
Ada dua tips merawat bibir yang terdiri dari pagi dan malam hari yakni:
Baca Juga: Apa itu Plasma Fibroblast? Jadi Perawatan Wajah yang Viral di TikTok
Malam Hari
"Kalau untuk malam hari, kamu tinggal pakai aja kandungan yang occlusive misalnya petroleum jelly," kata @dr.audrey_natalia.
Ia menambahkan bahwa petroleum jelly dapat digunakan sebagai sleeping mask.
Sebab, petroleum jelly berperan dalam mengunci kelembapan, terutama saat tidur menggunakan pendingin ruangan.
Kawan Puan bebas memilih merek petroleum jelly apa saja untuk bibir.
Meski begitu, @dr.audrey_natalia menyarankan untuk hindari petroleum jelly yang punya unsur pewangi.
"Karena fragrance akan ningkatin risiko kamu untuk iritasi," tambahnya.
Pagi Hari
Baca Juga: 3 Dampak Konsumsi Gula bagi Kulit yang Jadi Topik Viral di TikTok
Sedangkan untuk perawatan di pagi hari, pertama-tama Kawan Puan menghapus sleeping mask.
Usai menghapus sleeping mask, selanjutnya bisa menggunakan sunscreen untuk bibir.
Sunscreen untuk bibir ini pastinya berperan untuk melindungi bibir dari sinar matahari.
"Karena kerusakan dari paparan gelombang UV akibat matahari itu salah satu faktor utama kenapa bibir kamu menggelap," terang @dr.audrey_natalia.
"Enggak usah takut ribet ya, kan zaman now sudah ada yang bentuknya lip balm, supaya kamu tuh gampang banget pakainya," lanjutnya.
Saat menggunakan lip sunscreen, pastikan untuk apply beberapa kali agar merata ke semua bagian bibir.
Ia menegaskan agar Kawan Puan selalu ingat untuk menaruh sunscreen bibir di tas.
"Sunscreen yang untuk bibir juga harus di reapply rutin, supaya proteksinya maksimal," pungkasnya.
Itu dia tips merawat bibir agar cerah, mudah kan Kawan Puan, jadi yuk dicoba.
Baca Juga: 5 Tips Melakukan Facial Steam, Perawatan Wajah Rumahan Viral di TikTok
(*)