Bisa Jadi Ide Usaha, Intip Penawaran Paket Franchise Bisnis Tahu Ini

Arintha Widya - Jumat, 10 November 2023
ilustrasi peluang ide usaha tahu dengan membeli franchise
ilustrasi peluang ide usaha tahu dengan membeli franchise freepik

Parapuan.co - Daripada Kawan Puan bingung menentukan ide usaha yang tepat dan masih harus promosi ke sana ke mari, jadi mitra franchise bisa jadi pilihan.

Ada berbagai jenis bisnis franchise di industri kuliner yang dapat kamu pilih, salah satunya berjualan tahu.

Adalah produk tahu jeletot, yaitu Tahu Jeletot Taisi yang dirintis oleh Rosie Pakpahan pada 2012.

Mengutip Kompas.com, Rosei Pakpahan berbagi informasi kemitraan Tahu Jeletot miliknya yang sudah memiliki sekitar 600 mitra di pulau Jawa.

Ide usaha tersebut disampaikannya saat mengikuti pameran di Info Franchise & Business Concept (IFBC) 2023 di ICE BSD pada Jumat (3/11/2023) lalu.

Seperti apa penawaran Tahu Jeletot Taisi untuk kemitraan dan bagaimana sistem bagi hasilnya? Yuk, intip!

Paket Kemitraan Tahu Jeletot Taisi

Peluang bisnis franchise ini menawarkan empat pilihan paket kepada calon mitra yang tertarik, antara lain.

1. Paket rumahan dengan menyetorkan modal sebesar Rp5 juta, di mana mitra bisa membuka usaha di teras rumahnya.

Baca Juga: Ide Usaha Rumahan Bikin Sushi, Catat 6 Tips Ini untuk Memulainya

2. Paket kedua dari ide usaha waralaba Tahu Jeletot Taisi yaitu seharga Rp19 juta.

Mitra yang mengambil paket ini akan memperoleh gerobak stainless dengan model portabel.

3. Paket Rp20 juta memperoleh gerobak lebih besar seperti yang bisa dibuka di depan minimarket.

4. Paket tertinggi dengan harga Rp55 juta yang menawarkan calon mitra membuka stand atau kedai di dalam mall, kafe, atau food court.

Setelah membeli salah satu dari paket tersebut, para mitra tinggal mulai berjualan.

Untuk bahan baku tahunya, Rosie dan tim dari Tahu Jeletot Taisi akan menyediakan pasokan.

"Bahan baku produk kita tidak dijual di pasaran. Kami sengaja karena bahan baku kita khususkan untuk mitra-mitra saja," kata Rosie.

Perkiraan Balik Modal

Lebih lanjut saat membahas peluang bisnis tahu dengan menjadi mitranya, Rosie mengungkap tentang perkiraan waktu mitra bisa balik modal.

Baca Juga: Ide Usaha Jualan Baju Anabul Mulai Persiapan hingga Perkiraan Balik Modal

Menurutnya, mitra bisa balik modal dalam waktu kurang lebih empat bulan dengan menjual tahu di harga Rp3.000.

Mitra sendiri dapat membeli tahu dari pemasok resmi Tahu Jeletot Taisi dengan harga Rp1.600, sehingga bisa untung sekitar Rp1.400 per piece.

"Dengan harga jual segitu kalau mitra menjual 100 pcs per hari saja, itu akan balik modal dalam empat bulan," ungkap Rosie.

Dalam sistem kemitraan bisnisnya, Rosie sendiri tidak menerapkan bagi hasil, tetapi memberikan royalty fee kepada mitra.

Nah, terlepas apakah akan membeli waralaba ini atau bisnis lain yang menurutmu cocok, Rosie membagikan tips menentukan ide usaha franchise.

Pertama, jangan tergiur harga murah dan pilihlah brand yang sudah beroperasi setidaknya satu tahun.

Kedua, yakinlah bahwa franchise yang kamu ambil akan memberimu kesuksesan bisnis.

Itulah tadi informasi kemitraan Tahu Jeletot Taisi yang perlu Kawan Puan tahu. Apakah kamu tertarik?

Baca Juga: 3 Tipe Franchise yang Harus Kamu Hindari, Salah Satunya Ide Usaha Artis

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Citra Narada Putri


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat