Skincare Alami Viral di TikTok, Ini 5 Manfaat Oat untuk Kulit

Anna Maria Anggita - Minggu, 12 November 2023
Manfaat oat bagi kulit, skincare alami viral di TikTok.
Manfaat oat bagi kulit, skincare alami viral di TikTok. Arx0nt

Parapuan.co Oat merupakan sereal sumber karbohidrat yang sekaligus jadi skincare viral di TikTok.

Oat tak hanya memberi energi pada tubuh, sumber makanan yang viral di TikTok ini juga dapat menutrisi kulit.

Berikut ini berbagai manfaat oat bagi kulit, skincare alami yang viral di TikTok.

1. Melembapkan Kulit

Dilansir dari babobotanicals.comoat kaya akan protein yang baik bagi tubuh dan kulit.

Selain protein, ada pula kandungan vitamin E yang menyehatkan kulit.

Vitamin E ini dapat mengurangi peradangan pada wajah dan membantu membuat kulit terlihat lebih muda.

Tak hanya itu, vitamin E juga merupakan antioksidan yang berarti melindungi sekaligus melembapkan kulit.

2. Melindungi dan Meredakan Kulit Gatal

Baca Juga: 4 Manfaat Almond Oil untuk Rambut, Hair Care Alami Viral di TikTok

Diketahui, oat mengandung flavonoid, sejenis senyawa yang membantu tubuh berfungsi lebih efisien dan melindunginya dari racun dan bahan kimia luar.

Oat mengandung sifat antioksidan dan anti inflamasi yang membantu mengatasi rasa gatal akibat kulit kering dan iritasi.

3. Eksfoliasi dan Pembersih Alami Kulit

Eksfoliasi kulit baik wajah dan tubuh disarankan setidaknya 2-3 kali seminggu.

Kawan Puan bisa mencoba eksfoliastor alami dari oat yang dapat mengangkat sel kulit mati.

Menggunakan oat juga dapat membuat kulit lebih halus karena penumpukan kotoran dan minyak yang sulit terlihat bisa bersih.

Tak hanya itu saja, oat juga mengandung saponin, sekolompok karbohidrat yang terdapat pada tumbuhan.

Saponin membantu mengubah oatmeal menjadi pembersih yang lembut dan efektif karena tidak menghilangkan minyak alami pada kulit tanpa membuat dehidrasi.

Baca Juga: Viral di TikTok, Bolehkah Ibu Hamil Mewarnai Rambut? Ini Penjelasannya

4. Memperbaiki Warna Kulit

Oat jadi skincare alami yang cocok untuk semua jenis kulit, mulai dari sensitif, iritasi, hingga yang berminyak.

Kawan Puan yang ingin punya kulit cerah dan bersih juga bisa menggunakan oat.

Oat mampu memperbaiki ketidaksempurnaan pada kulit seperti bintik-bintik penuaan, bekas jerawat, atau perubahan warna kulit.

5. Mengurangi Peradangan dan Merangsang Produksi Kolagen

Bagi Kawan Puan yang memiliki jerawat meradang, cobalah menggunakan oat.

Menggunakan oatmeal sebagai skincare juga berperan dalam meningkatkan produksi kolagen.

Kolagen adalah sumber protein yang diproduksi dalam tubuh, sehingga kulit tampak kencang dan awet muda.

Itu dia berbagai manfaat oat bagi kulit, tertarik untuk mencoba skincare alami ini?

Baca Juga: 5 Dampak Merokok bagi Kulit seperti Gadis Kretek yang Viral di TikTok

(*)

Sumber: www.babobotanicals.com
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

960 Ribu Pelajar-Mahasiswa Terlibat Judi Online, Ini Tips Cegah Judol pada Remaja