Tokoh Sekar adalah pahlawan untuk dirinya sendiri karena terlepas dari keterbatasan fisik, ia mampu berdaya dengan batik yang ia buat bersama dengan dirinya.
2. Sendiri Diana Sendiri
Sendiri Diana Sendiri adalah film pendek yang bercerita tentang Diana, seorang ibu rumah tangga yang dulunya seorang pekerja kantoran.
Suatu hari, suami Diana menyampaikan bahwa dirinya ingin poligami dan membangun keluarga kedua.
Cerita Diana sebagai seorang istri yang dipoligami sangat dekat dengan perempuan Indonesia yang mungkin harus berjuang pada kondisi sama.
3. The Mirror Never Lies
The Mirror Never Lies adalah film panjang yang mengisahkan seorang anak perempuan bernama Pakis harus berjuang bersama ibunya.
Pakis yang berasal dari komunitas nelayan di Suku Bajau di Wakatobi ini bertekad untuk mencari ayahnya yang hilang di laut.
Di sisi lain, ibu Pakis harus bekerja keras untuk menghidupi putrinya seorang diri.
Baca Juga: Ini 3 Film Kamila Andini yang Memenangkan Berbagai Penghargaan