Ide Menu MPASI 8 Bulan, Begini Cara Bikin Bubur Beras Merah Bayam

Saras Bening Sumunar - Senin, 20 November 2023
Ide menu MPASI 8 bulan, bubur beras merah bayam.
Ide menu MPASI 8 bulan, bubur beras merah bayam. Freepik

Parapuan.co - Menentukan Makanan Pendamping Asi (MPASI) untuk si kecil menjadi hal yang perlu diperhatikan.

Terlebih tidak sebuah makanan bisa dikonsumsi oleh si kecil.

Meski begitu, tak jarang Kawan Puan kehabisan ide menu MPASI untuk anak.

Untungnya, PARAPUAN ada resep yang bisa kamu coba untuk MPASI bayi 8 bulan yakni bubur beras merah bayam

Bukan hanya mudah, ide MPASI ini juga baik untuk membantu pertumbuhan dan perkembangan anak lho.

Namun sebelum itu, siapkan dulu apa saja bahan-bahan yang butuhkan.

Mengutip dari laman Kompas.com, yuk kita simak lengkapnya di artikel berikut Kawan Puan!

Bahan yang Dibutuhkan

- 10 gram beras merah 

Baca Juga: MPASI Fortifikasi Dukung Tumbuh Kembang Anak pada 1000 Hari Pertama Kehidupan? Ini Kata Dokter

- 10 gram hati ayam yang sudah dipotong-potong  

- 10 gram tempe, potong dadu 

- 1 lembar daun salam 

- 10 gram bayam merah yang sudah iris

- 1 sdt Margarin 

Setelah menyiapkan bahan-bahan yang dibutuhkan, sekarang saatnya kita mengetahui bagaimana cara membuat resep MPASI bayi 8 bulan ini.

Cara Membuat Bubur Beras Merah Bayam

1. Langkah pertama rebus beras merah, hati, ayam, tempe dan daun salam dengan 600 ml air.

Baca Juga: 4 Tips Memulai Bisnis MPASI untuk Bayi ala Owner Kids Spoon Bali

Kemudian tunggu hingga bahan-bahan ini menjadi bubur.

2. Jika sudah, sekarang saatnya kamu memasukkan bayam dan tunggu hingga empuk.

Setelah semua bahan menjadi bubur, sekarang saatnya kamu menambahkan margarin dan aduk hingga merata.

3. Tunggu beberapa menit hingga bubur sedikit dingin lalu angkat daun salam.

Jika sudah sedikit dingin sekarang masukkan ke dalam blender dan haluskan hingga lembut.

Kalau diperlukan, kamu bisa kembali menyaring bubur yang sudah dihaluskan ini.

4. Terakhir, tuang bubur pada mangkuk kemudian segera berikan pada bayi.

Nah, Kawan Puan itu tadi cara membuat bubur beras merah bayam yang bisa kamu jadikan ide MPASI untuk bayi 8 bulan.

Apakah kamu tertarik untuk mencobanya?

Baca Juga: 4 Perbedaan Memulai MPASI pada Bayi Dahulu vs Sekarang, Seperti Apa?

(*)

Sumber: Kompas.com
Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat