Dengan ide usaha ini, kamu menyediakan gadget berupa tablet agar konsumen bisa memesan minuman sendiri.
Adapun menu-menu yang kamu tawarkan, di sebelahnya bisa kamu sertakan nama minuman dan emoji yang harus diklik dari tablet untuk pemesanan.
Misalnya menu coconut frappe, emojinya matahari nan terik, emot berkaca mata, pohon atau buah kelapa, dan emot percikan air yang merepresentasikan keringat.
Bila perlu, sediakan lebih dari satu gadget untuk mengantisipasi jika pengunjung yang datang ramai.
Pilihan lainnya, pengunjung bisa juga memesan dengan cara mengetikkan emoji melalui Insta Story sembari me-mention akun bisnismu.
2. Pop-up Kuliner Musiman
Kamu bisa juga mengusung konsep pop-up kuliner dengan menjual makanan dan minuman yang laku musiman.
Misalnya kamu berjualan aneka menu es di musim kemarau, lalu minuman hangat di musim penghujan.
Peluang bisnis ini bisa kamu jalankan dengan membuka booth kecil dilengkapi dengan tempat duduk berpeneduh yang bisa dipindah-pindahkan, alias tidak permanen.
Baca Juga: Menjanjikan Cuan, Intip 3 Ide Bisnis Musiman Akhir Tahun Ini Yuk!