Parapuan.co - Kawan Puan yang mengikuti drama Korea Perfect Marriage Revenge mungkin sudah tahu kisah yang diangkat.
Drakor Perfect Marriage Revenge mengisahkan tentang balas dendam seorang perempuan yang dimanfaatkan oleh mantan kekasih dan tunangannya, serta seluruh keluarganya.
Salah satu yang diceritakan di drakor Perfect Marriage Revenge ialah bagaimana pemeran utama perempuan balas dendam kepada mantan tunangannya.
Hal itu dilakukan setelah ia tahu sang mantan berniat menikahinya karena ingin dekat dengan perempuan lain.
Terlepas dari latar belakang balas dendam yang dilakukan, sebenarnya ada cara yang lebih sehat untuk melampiaskannya, lho.
Mengutip Better Help, berikut ini cara terbaik balas dendam ke mantan untuk membuatnya menyesal meninggalkanmu!
1. Rehat Dulu dari Media Sosial
Usai putus cinta, rehat dulu dari media sosial karena di sana kamu mungkin akan melihat notifikasi terkait mantan yang akan bikin sakit hati.
Rehat dari media sosial untuk sementara waktu akan memberimu ruang untuk memulihkan diri dan perasaan.
Baca Juga: 7 Hal yang Perlu Dipertimbangkan Jika Ingin Rujuk dengan Mantan Pasangan
Atau kalau kamu sulit meninggalkan media sosial, minimal berhentilah mengikuti akun mantan.
Alternatif lain yang dapat kamu coba ialah menghapus akun atau aplikasi media sosial terkait.
Sering kali, balas dendam terbaik adalah melepaskan bayang-bayang mantan dan bahagia dengan kehidupan yang sedang kamu jalani.
2. Temukan Hobi Baru
Move on dan temukanlah hobi baru untuk mendistraksi agar kamu tidak terus-menerus meratapi rasa patah hati.
Metode balas dendam ini dinilai efektif karena akan menunjukkan ke mantan bahwa kamu berubah menjadi pribadi yang lebih baik tanpanya.
Selain itu, mempunyai hobi juga dapat memberikan kepercayaan diri yang besar.
3. Habiskan Waktu dengan Orang-Orang Terkasih
Cara terbaik balas dendam ke mantan, salah satunya dengan menghabiskan waktu dengan orang-orang terkasih di sekitarmu.
Baca Juga: Mengapa Sebaiknya Tidak Menjalin Hubungan dengan Mantan?
Nikmatilah waktu berkualitas dengan kedua orang tua, sahabat dekat, atau kerabat.
Kebersamaan dengan mereka dapat memberimu dukungan, kenyamanan, cinta, dan penguatan setelah patah hati.
Ketika merasa dicintai, kamu akan otomatis kembali menghargai diri sendiri sehingga lebih mudah move on dari mantan.
4. Fokus pada Karier
Putus cinta mungkin bisa menjadi jalan bagimu untuk mengembangkan diri, salah satunya melalui karier.
Jadikan masa-masa jomlo kamu untuk fokus pada karier dan peningkatan keterampilan profesional.
Ketika kamu berhasil menjadi lebih baik dan sukses dari sebelumnya, ini akan membuat mantan menyesal.
Itulah tadi beberapa cara balas dendam secara sehat pada mantan. Semoga bermanfaat!
Baca Juga: Kamu Jadi Pelaku Orbiting yang Masih Kepoin Mantan? Yuk Lakukan Ini
(*)