Parapuan.co - Rambut pirang atau blonde jadi salah satu warna yang cukup digemari di Indonesia.
Penting bagi pemilik rambut pirang untuk memakai warna baju sesuai undertone-nya, supaya tidak terlihat kusam dan abu-abu.
Dilansir dari cewekbanget.grid.id, berikut ini rekomendasi warna baju bagi pemilik rambut pirang, pastinya sesuai undertone.
1. Merah dan Oranye
Bagi pemilik rambut blonde dengan warm undertone, kamu bisa memilih pakaian warna merah dan oranye.
Sebab, warna merah dan oranye punya kesamaan yakni memiliki undertone warm, alhasil bisa saling melengkapi warna rambut.
Menariknya, warna tersebut membuat pemakaiannya tampil optimis dan percaya diri.
2. Metalik
Kawan Puan yang berambut pirang dan juga warm undertone juga bisa memilih warna metalik.
Baca Juga: 5 Gaya Artis Saat Memakai Kebaya Janggan, Pastinya Anggun dan Menawan
Warna metalik seperti bronze, emas, dan champagne mampu membuat warna rambut makin berkilau.
3. Pastel
Pemilik rambut pirang yang memiliki cool undertone, maka bisa memilih baju warna pastel seperti lavender, baby blue, dusty pink, mint, dan kuning cerah.
Kawan Puan harus tahu bahwa pastel termasuk warna yang lembut, sehingga tidak menutupi rambut warna blonde.
Bahkan, warna pastel justru membantu rambut pirang terlihat semakin menonjol.
4. Coral dan Navy
Ada pilihan warna baju yang cocok untuk semua undertone rambut pirang, baik netral, warm maupun cool.
Apa pun undertone rambut pirangmu, kamu bisa memilih baju warna coral, yang memberikan kesan optimis dan bahagia.
Selain itu, kamu juga bisa memilih warna navy atau biru gelap yang membuat kulit terang dan penampilanmu lebih elegan.
Baca Juga: 5 K-Pop Idol dengan Gaya Rambut Hime Cut, Momo Twice hingga Taeyeon
(*)