Parapuan.co - Kawan Puan, jelang Hari Natal yang jatuh setiap 25 Desember, ada banyak ide usaha yang bisa dibuka nih.
Ide usaha jelang Hari Natal ini ada berbagai macam bentuk, ada yang menawarkan barang, ada juga yang menawarkan jasa.
Yang lebih menarik, ide usaha ini ada yang membutuhkan modal, namun ada juga loh yang tak perlu modal.
Penasaran apa saja bisnis yang bisa kamu coba di momen jelang Hari Natal ini? Yuk simak ulasannya!
1. Kue Kering
Buat Kawan Puan yang hobi memasak, kamu bisa menjual hasil makananmu misalnya kue kering.
Kue kering sendiri sering ada di jamuan Hari Natal saat tamu-tamu atau keluarga berkumpul.
Kamu bisa membuat berbagai macam kue kering, mulai dari ginger cookies atau kue jahe, butter cookies, kastengel, dll.
Menariknya, kamu juga bisa menjual kue kering ini dalam bentuk parsel untuk dikirimkan ke kerabat.
Baca Juga: Rekomendasi Kado Natal 2023 untuk Anak, Ada Kaus Bobo dengan Desain Cute
2. Penyewaan Dekorasi Natal
Selain kue kering, kamu juga bisa membuka bisnis penyewaan alat-alat atau perlengkapan dekorasi Natal.
Misalnya penyewaan pohon cemara yang identik dengan momen Natal, lengkap dengan peralatannya.
Kamu juga bisa menyewakan ornamen lain seperti kotak-kotak kado, maupun pita-pita dekorasi.
3. Jasa Dekorasi Ruangan
Nah meneruskan ide usaha penyewaan dekorasi, kamu juga bisa menawarkan jasa dekorasi.
Terkadang, ada orang-orang yang terlalu sibuk hingga tidak sempat menghias rumahnya jelang Hari Natal.
Selain menyewakan peralatan dekorasi, kamu juga bisa menawarkan jasa mendekornya.
Kawan Puan bisa menanyakan konsep apa yang diinginkan di Natal tahun ini, lalu kamu bisa memberikan gambaran dekorasi yang sesuai.
Baca Juga: BERITA TERPOPULER FASHION & BEAUTY: Gaya Natal Artis hingga Rekomendasi Suplemen Biotin
4. Paket Hampers
Ada juga bisnis paket hampers yang bisa kamu jajal. Kamu bisa menawarkan paket-paket hampers yang biasa dikirimkan ke sahabat atau keluarga.
Kamu bisa menawarkan paket makanan, paket minuman, atau bisa juga paket alat makan, dll.
Kawan Puan bisa menghiasnya dengan cantik dan menambahkan tulisan sesuai pesanan dari pengirim untuk kerabatnya.
5. Jasa Foto Natal
Terakhir ada juga jasa foto Natal nih Kawan Puan. Jika kamu punya kamera, bisnis ini bisa dilakukan tanpa modal!
Kamu cukup membuat portofolio hasil foto-fotomu dalam mengabadikan momen bahagia.
Dengan begitu, pasti banyak orang tertarik untuk menggunakan jasamu mengabadikan momen Natal keluarga mereka.
Nah gimana nih, mana ide usaha yang kamu rasa cocok dan punya cuan melimpah? Semoga informasi di atas membantumu ya!
Baca Juga: 7 Makanan Khas Natal di Indonesia, Hidangan Manis hingga Pedas
(*)