Parapuan.co - Berita terpopuler Lady Boss tentang ide usaha yang bisa dilakukan oleh difabel, ide usaha hampers Natal ramah lingkungan, dan manfaat serta risiko penggunaan AI.
1. 5 Ide Usaha Kekinian yang Bisa Dicoba Penyandang Disabilitas
Kawan Puan, ada banyak ide usaha yang bisa dicoba dan dijalankan penyandang disabilitas. Meski memiliki keterbatasan, nyatanya penyandang disabilitas tetap bisa berkarya dan menjalankan ide usaha sendiri.
Bahkan tak cuma membuka usaha pijat, penyandang disabilitas bisa membuka ide usaha kekinian yang sekarang sedang ramai. Nah apa saja ide usaha yang bisa dicoba? Yuk simak ulasannya berikut ini melansir laman kemenparekraf.go.id berikut ini.
1. Dropshipper
Kawan Puan tidak perlu menggelontorkan modal besar untuk ide usaha ini.
Kamu hanya perlu menampilkan foto produk dari supplier di media sosial atau toko online tanpa menyimpan stok barang.
Ketika ada pesanan dari konsumen, supplier akan mengirimkan produk atas nama kamu nih, Kawan Puan.
Baca Juga: Penyandang Disabilitas Punya Ide Usaha, Nicky Clara Ungkap 3 Tips Ini
2. Lebih Bermakna, Ini 3 Ide Usaha Hampers Natal yang Ramah Lingkungan
Momen Natal dan Tahun Baru semakin dekat, ini saatnya Kawan Puan memanfaatkan peluang untuk mengembangkan ide usaha hampers.
Pasalnya, mendekati momen Natal dan Tahun Baru, akan semakin banyak orang membutuhkan hampers untuk diberikan kepada teman, kolega, keluarga hingga klien.
Maka dari itu, Kawan Puan perlu bergerak cepat untuk menentukan ide usaha hampers Natal apa yang akan kamu buat.
Adapun salah satu rekomendasinya adalah hampers Natal yang eco-friendly, karena kini semakin banyak orang sadar akan dampak kerusakan lingkungan.
Perilaku konsumen yang lebih sadar lingkungan ini bisa jadi ide untuk membuat bisnis hampers Natal yang menarik. Berikut inspirasinya:
Set Alat Makan
Inspirasi untuk membuat hampers ramah lingkungan adalah dengan menyediakan gift set alat makan. Tentu saja, alat makan tersebut harus bisa mendukung misi awal untuk menerapkan gaya hidup sehat.
Baca Juga: Ini Brand Fashion Lokal Ramah Lingkungan Terfavorit Sepanjang 2023, Bisa Jadi Ide Usaha
3. Manfaat dan Risiko Penggunaan AI di Dunia Kerja Indonesia Menurut Survei
Kawan Puan sudah memanfaatkan Artificial Intelligence (AI) dalam mengerjakan pekerjaanmu?
Tak dapat dimungkiri, teknologi kecerdasan buatan (AI) memang mengalami kemajuan yang luar biasa dalam beberapa tahun terakhir.
Kemudahan mengakses produk-produk berbasis AI pun turut mendorong masyarakat untuk semakin memanfaatkannya di berbagai aspek kehidupan.
Namun, terlepas dari kenyamanan dan efisiensi yang ditawarkan, ada kekhawatiran di antara masyarakat Indonesia mengenai etika, privasi, dan dampak teknologi ini terhadap masa depan dunia kerja.
Hal tersebut juga yang mendasari Populix untuk meluncurkan whitepaper berjudul "Indonesia 2023 A.I. Living Landscape" sebagaimana dalam pers rilis yang diterima PARAPUAN.
Survei itu bertujuan untuk memberikan panduan tentang cara menavigasi perkembangan teknologi AI terkini dari sudut pandang masyarakat dan industri.
"Sejatinya AI membawa sekumpulan manfaat sekaligus risiko dalam penerapannya," kata Co-Founder dan CTO Populix, Jonathan Benhi.
"Salah satu manfaat dari teknologi ini, yakni mampu mengefisiensikan pekerjaan yang berulang dan menganalisis data secara akurat, sehingga mendorong potensi bisnis untuk terus tumbuh dengan cepat," imbuh Jonathan.
"Namun, dalam penggunaannya, AI sangat bergantung pada Big Data dan data pribadi yang berpotensi bocor atau disalahgunakan," tuturnya lagi.
Baca Juga: 5 Tips Gunakan AI untuk Menunjang Karier Menurut Ahli dari LinkedIn
(*)