Simak 3 Tips Memilih Outfit untuk Pilates, Olahraga Viral di TikTok

Anna Maria Anggita - Senin, 4 Desember 2023
Tips memilih outift untuk pilates, olahraga yang viral di TikTok.
Tips memilih outift untuk pilates, olahraga yang viral di TikTok. Photology1971

Kawan Puan juga bisa menggunakan bahan yang menyerap kelembapan, sehingga saat berkeringat bisa segera kering.

Sebaliknya, hindari memakai kaus longgar karena ketika kamu berkeringat, pakaian tersebut menimbulkan rasa tak nyaman.

3. Pakai Kaus Kaki

Laura Fielding selaku pelatih utama studio Club Pilates di Denver, Colorado, Amerika Serikat menyatakan pilates yang dilakukan tanpa alas kaki dapat memperkuat 20 lebih otot di setiap kaki.

Meski begitu, Kawan Puan tetap bisa menggunakan kaus kaki dengan jenis grip socks.

Menurut Chisholm, grip socks dapat memberi keamanan dan dukungan esktra.

Ia menjelaskan grip socks membantu mencegah peralatan terlepas yang sangat penting untuk beberapa latihan berdiri.

Selain itu, Chisholm juga menyatakan orang yang mudah berkeringat sebaiknya menggunakan ikat kepala dan menyiapkan kain lap.

Terakhir, Fielding mengatakan dirinya melihat klien mengenakan weight lifting gloves untuk memberikan kenyamanan saat tangan terikat, pada pegangan, atau saat menggunakan beban.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Baju Olahraga yang Hijab Friendly, Modis dan Bebas Gerah

(*)

Sumber: Shape
Penulis:
Editor: Rizka Rachmania


REKOMENDASI HARI INI

Peran Perempuan Minim, DPR Refleksi Pemilihan Pimpinan dan Dewan Pengawas KPK 2024-2029