BERITA TERPOPULER LADY BOSS: Tips Siapkan Tabungan Anak hingga Rekrutmen Bintara TNI AL 2024

Linda Fitria - Selasa, 12 Desember 2023
Ilustrasi tabungan anak
Ilustrasi tabungan anak Freepik

Parapuan.co - Berikut ini deretan berita terpopuler di kanal Lady Boss, Selasa (12/12/2023), salah satunya info soal Rekrutmen Bintara TNI AL 2024.

1. Simak Informasi Rekrutmen Bintara TNI AL 2024, Perempuan Bisa Daftar

Kawan Puan, Tentara Nasional Indonesia Angkatan Laut (TNI AL) membuka rekrutmen Bintara pada 2024 mendatang. Rekrutmen TNI AL 2024 Gelombang 1 dilaksanakan pada 5 Desember 2023 hingga 4 Januari 2024.

Supaya lebih jelas, di bawah ini informasi rekrutmen Bintara TNI AL tahun 2024 Gelombang 1 seperti dilansir dari Kompas.com!

Syarat Umum Pendaftaran Bintara TNI AL 2024

1. Warga Negara Indonesia dan beriman serta bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa.

2. Setia kepada Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) yang berdasarkan Pancasila dan UUD Negara RI tahun 1945.

3. Berusia maksimal 22 tahun saat pembukaan pendidikan pertama pada 3 Mei 2024. Minimal berusia 18 tahun saat dilantik sebagai prajurit.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Tren Rekrutmen 2024 Menurut Survei, Ini Skill yang Tetap Dibutuhkan di Era AI

2. Jangan Ditunda, Intip Tips Menyiapkan Tabungan Anak di Masa Depan

Kawan Puan, menyiapkan tabungan anak hendaknya jangan ditunda, terlebih kita tidak akan tahu apa yang bakal terjadi ke depannya. Tabungan anak yang disiapkan sedini mungkin akan bermanfaat di masa depan, saat buah hati sudah mulai sekolah dan menempuh pendidikan lebih tinggi.

Kawan Puan sebagai orang tua perlu bersiap secara finansial dengan menyiapkan tabungan anak demi mencukupi kebutuhan pendidikannya di masa depan. Namun, bagaimana cara menyiapkan tabungan anak? Kapan harus mulai menabung untuk anak? Apakah saat sebelum menikah atau sesudah anak lahir?

Berikut tips menyiapkan tabungan anak seperti yang disampaikan oleh Lenka Savina, Senior Marketing Manager KoinWorks saat ditemui PARAPUAN di acara Parenting Bash, Sabtu, (9/12/2023).

1. Mulai Menabung Sedini Mungkin

Lenka Savina memberikan tips untuk orang tua yang mau menyiapkan tabungan anak agar memulainya sedini mungkin.

Lenka sendiri yang sudah punya satu anak, mulai menyiapkan tabungan untuk buah hatinya itu saat dirinya mengetahui positif hamil.

"Kalau aku sendiri, kalau aku kan pas waktu itu, pas pandemi ya, jadi ya, pas sudah tahu positif (hamil) langsung kepikiran gimana ya di pandemi ini aku bisa me-multiple uang aku," ucapnya.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Catat 6 Cara Mengatur Keuangan untuk Menambah Jumlah Tabungan

3. TikTok Shop Buka di Tokopedia, Yuk Kenali Apa Itu Kongsi dalam Bisnis!

Kawan Puan, TikTok Shop kembali hadir di Indonesia setelah sebelumnya ditutup.

Namun, TikTok Shop tidak buka di platform TikTok sendiri, melainkan berkongsi dengan salah satu e-commerce di Tanah Air.

Mengutip Kompas.com, TikTok Shop resmi berkongsi dengan grup GoTo lewat Tokopedia.

Hal tersebut disampaikan secara resmi melalui siaran pers di situs TikTok pada Senin (11/12/2023).

"PT GoTo Gojek Tokopedia Tbk dan TikTok pada hari ini mengumumkan kemitraan strategis untuk memperkuat pertumbuhan ekonomi digital Indonesia, dengan fokus pada pemberdayaan serta perluasan pasar bagi pelaku UMKM nasional," demikian bunyi siaran persnya.

Adapun untuk kongsi bisnis yang dijalankan, Tokopedia dan TikTok Shop Inodnesia bergabung di bawah PT TikTok.

Artinya, TikTok memegang kendali atas Tokopedia. Akan tetapi, fitur layanan belanja dalam aplikasi TikTok di Indonesia dioperasikan dan dikelola Tokopedia.

TikTok sendiri berinvestasi sebesar sekitar Rp23,4 triliun untuk berkongsi dengan Tokopedia.

Namun, kerja sama antara TikTok dan Tokopedia ini baru dalam tahap uji coba yang dimulai pada 12 Desember 2023.

Baca selengkapnya

Baca Juga: Viral di TikTok, Penampilan V dan Jungkook BTS Berambut Cepak Sebelum Wamil

(*)

Penulis:
Editor: Linda Fitria


REKOMENDASI HARI INI

6 Bahan Alami untuk Membantu Mengatasi Masalah Biang Keringat