Parapuan.co - Dengan semakin sadarnya untuk merawat diri, membuat permintaan terhadap beauty treatment semakin melonjak di tahun 2023 ini.
Bahkan tak jarang, perawatan kecantikan di klinik tersebut hingga viral di TikTok dan diikuti oleh para beauty enthusiast.
Pasalnya, tak semua masalah kulit bisa diatasi hanya dengan menggunakan skincare atau body care.
Dibutuhkan juga perawatan advance oleh ahli di klinik kecantikan untuk mengatasi masalah yang lebih berat.
Maka dari itu, berikut PARAPUAN rangkum perawatan kecantikan favorit sepanjang 2023 yang viral di TikTok.
Plasma fibroblast jadi perawatan wajah yang viral di TikTok dan telah banyak dicoba oleh beauty enthusiast.
Dilansir dari Medical News Today, plasma fibroblast adalah prosedur estetika yang bermanfaat mengencangkan dan memperbaiki penampilan kulit.
Plasma fibroblast yang merupakan pengencangan kulit non bedah ini jadi prosedur estetika yang relatif umum dan memilih masa pemulihan yang lebih singkat dibandingkan tindakan bedah.
Baca Juga: Pakar Estetika Korea Ungkap Perawatan Kecantikan yang Bikin Kontur Wajah Seimbang
Biasanya para profesional di klinik kecantikan akan menggunakan alat seperti pena untuk menyebabkan kerusakan kecil pada kulit yang memicu proses regenerasi.
Di mana pelepasan energi tinggi untuk membuat luka kecil di kulit tersebut mendorong sel yang disebut fibroblas untuk memperbaiki kulit dan menjaga kekencangan.
Proses terapi fibroblas plasma memungkinkan lapisan luar kulit bertindak sebagai pembalut alami, menghindari kerusakan lapisan kulit yang lebih dalam, dan mempercepat pemulihan.
Adapun perawatan kecantikan ini bisa dilakukan di wajah, leher, lengan, payudara, perut, pantat, dan paha.
2. Vascular Laser
Vascular laser atau laser vaskular jadi salah satu perawatan kecantikan viral di TikTok yang disukai oleh para beauty enthusiast.
Berdasarkan video viral di TikTok dari dr. Yessica Tania melalui akun @dr.ziee, menyatakan bahwa vascular laser ini cocok bagi Kawan Puan yang punya kemerahan atau bekas jerawat.
"Goal dari laser vaskular ini dia menyebabkan kerusakan di pembuluh darah," ujar perempuan yang akrab dipanggil dr. Zie melalui videonya yang viral di TikTok.
"Biasanya kalau kamu punya kemerahan di wajah, rosacea atau masalah pembuluh darah kaya telangiektasis (pelebaran pembuluh darah), bekas jerawat yang warnanya merah, nah itu bisa membaik," lanjutnya.
Baca Juga: Kulit Cerah saat Liburan Akhir Tahun, Ini Rekomendasi Perawatan Kecantikannya
Terapi laser vaskular bekerja dengan melapisi kembali permukaan kulit, sehingga meninggalkan penampilan yang lebih muda dan bercahaya.
Di mana terapi laser melibatkan penggunaan energi cahaya untuk menghilangkan sel-sel kulit yang rusak dan bekas jerawat dari permukaan kulit.
Prosedur ini juga merangsang sel-sel kolagen baru yang akan mengisi area kulit yang kekurangan volume dan meremajakan permukaan kulit.
Selain menghilangkan sel kulit jerawat yang rusak, perawatan laser juga membantu memperbaiki perubahan warna kulit dan menstimulasi proses penyembuhan alami kulit.
3. Botox Ketiak
Botox ketiak juga jadi salah satu beauty treatment yang sempat viral di TikTok.
Salah satunya berdasarkan video viral di TikTok @dr.findriliasanvira yang sedang melakukan botox ketiak.
"Botox keti itu fungsinya untuk mengurangi keringat, sehingga kalian kalau pakai baju yang mungkin kainnya lagi jelek kadang bisa ngecap itu, ngejiplak. Wanita bisa jadi lebih pede," ujar akun @dr.findriliasanvira melalui videonya yang viral di TikTok.
Jadi botox ketiak itu memiliki fungsi mulai dari mengurangi keringat dan bau badan, menghindari keringat mengecap di baju, dan membuat tampil percaya diri.
Baca Juga: Rekomendasi Klinik Kecantikan di Kemang dengan Hasil Lebih Cepat dan Downtime Minim
Biasanya perawatan kecantikan botox ketiak ini efeknya bisa bertahan hingga 4-6 bulan.
Botox bekerja dengan memblokir sementara bahan kimia yang menandakan sudah waktunya kelenjar memproduksi keringat.
Menurut Sherry Yu, MD., selaku dermatolog, mengungkap prosedur botox biasanya melibatkan 25 suntikan di setiap ketiak.
Botox ketiak dimasukkan ke kulit dengan menggunakan jarum yang sangat kecil.
Itu dia beberapa perawatan kecantikan favorit sepanjang 2023 yang viral di TikTok.
Apakah Kawan Puan sudah pernah mencobanya?
(*)